Foto Bareng Pakai Hoodie Kembaran, Gaya Jokowi-Atta Halilintar Curi Perhatian

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Youtuber Atta Halilintar kembali mencuri perhatian netizen. Setelah beberapa waktu lalu fotonya dengan cawapres nomor urut 01, Ma’ruf Amin bikin heboh. Kini, Atta kembali mengunggah foto dirinya dengan capres petahana Joko Widodo.

Dalam foto yang diunggah ke akun Instagram itu, terlihat Atta berpose dengan Jokowi. Yang menarik, keduanya mengenakan pakaian “kembaran”. Atta dan Jokowi sama-sama mengenakan hoodie berwarna hitam.

“Bhinneka Tunggal Ika 🇮🇩 #AHHAgang #AHHANusantara ASHIAAAAAAAPPPPPP,” tulis Atta dalam keterangan foto.

Tak pelak, foto tersebut langsung menuai reaksi netizen. Postingan itu langsung dibanjiri komentar netizen. Bahkan sejumlah selebritis juga nampak ikut berkomentar.

“Lu keren,” tulis @boywilliam17.

“Gagah jon,” tulis @syamsir11alam.

“Gokil. Pak Jokowi pake AHHA,” tulis Anji Manji yang juga mengomentari potret Atta Halilintar dengan Jokowi.

Berdasarkan caption, diketahui jika jaket hoodie yang dikenakan Jokowi dalam foto tersebut merupakan produk keluaran AHHA. AHHA sendiri adalah brand pakaian milik Atta Halilintar.

Berita Terbaru

Presidensi Dewan HAM PBB 2026, Indonesia Bawa Semangat Kepemimpinan untuk Semua

MataIndonesia, JAKARTA — Indonesia mengukuhkan peran strategisnya di panggung global setelah resmi terpilih sebagai Presiden Dewan Hak Asasi Manusia...
- Advertisement -

Baca berita yang ini