Di Hari Kemerdekaan RI, Dubes Prancis Berharap Hubungan Dua Negara Kian Erat

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Duta Besar Prancis untuk Indonesia, Olivier Chambard turut memberikan ucapan selamat hari ulang tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76.

“Di hari yang istimewa ini, saya Olivier Chambard, Duta Besar Prancis untuk Indonesia, mengucapkan Selamat Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-76 kepada seluruh rakyat Indonesia,” ucap Chambard dalam sebuah video yang diunggah di akun Twitter, Selasa, 17 Agustus 2021.

Dalam pernyataannya, Chambard berharap baik Indonesia maupun Prancis segera terbebas dari belenggu pandemi virus corona. Ia juga berharap hubungan bilateral, Indonesia – Prancis dapat terus terjaga dan berkembang.

“Dalam kondisi sulit yang dikarenakan wabah corona, semoga kita segera pulih dan bangkit kembali. Dan semoga persahabatan dan kerja sama antara Prancis dan Indoensia yang erat dan terus berkembang,” sambungnya.

Seperti peringatan HUT RI, Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi ibu negara dan Wakil Presiden, Ma’ruf Amin beserta jajaran kabinet, anggota parlemen, dan tamu undangan menghadiri Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Istana Merdeka.

Pada peringatan Kemerdekaan RI ke-76, Presiden Jokowi mengenakan pakaian adat dari Provinsi Lampung. Pakaian adat yang dikenakan Jokowi terdiri atas baju lengan panjang berwarna putih yang dipadukan dengan celana panjang berwarna putih juga.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Wujudkan Kabupaten Sleman Bebas Dari Korupsi, KPK bersama Pemkab Sleman Selenggarakan Talkshow Ngopi (Ngobrol Antikorupsi)

Mata Indonesia, Sleman - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia bersama Pemkab Sleman menyelenggarakan sosialisasi anti korupsi di Kabupaten Sleman pada Rabu (23/4). Sosialisasi ini dikemas dalam program talkshow bertajuk Ngopi atau Ngobrol Antikorupsi yang berlangsung di Pendopo Parasamya Kantor Setda Kabupaten Sleman.
- Advertisement -

Baca berita yang ini