Derita Liverpool Bertambah Usai Mohamed Salah Positif Covid-19

Baca Juga

MATA INDONESIA, LIVERPOOL – Derita Liverpool bertambah setelah Mohamed Salah dinyatakan positif Covid-19. Sebelumnya, The Reds kehilangan banyak pemain karena cedera.

Salah terpapar Covid-19 ketika memperkuat timnas Mesir di ajang Kualifikasi Piala Afrika. Federasi Sepak Bola Mesir melakukan tes swab kepada semua tim dan pelatih. Hasilnya, Salah dinyatakan positif Covid-19.

Dari semua pemain dan staf pelatih, hanya Salah yang hasil tesnya positif. Pemain berusia 28 tahun itu tidak memiliki gejala dan saat ini sedang menjalani isolasi mandiri di bawah pengawasan dokter.

Salah dipastikan absen saat Mesir menghadapi Togo, Sabtu 14 November dan Selasa 17 November 2020. Selain itu, Salah juga diragukan bisa tampil saat Liverpool berlaga di Liga Premier Inggris pekan depan melawan Leicester City dan Atalanta di Liga Champions.

Absennya Salah semakin menambah derita Liverpool. Sebelumya, mereka sudah kehilangan banyak pemain karena cedera, seperti Fabinho, Thiago Alcantara, Alex Oxlade-Chamberlain, Vigil van Dijk, dan Joe Gomez.

Salah menjadi pemain keempat Liverpool yang terpapar Covid-19. Sebelumnya ada nama Sadio Mane, Thiago, dan Xherdan Shaqiri.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Survei Elektabilitas Bakal Calon Walkot Jogja yang Bertarung di Pilkada 2024, Sosok Ini Mendominasi

Mata Indonesia, Yogyakarta - Menjelang Pilkada 2024 di DIY, sejumlah lembaga survei sudah bergeliat menunjukkan elektabilitas para bakal calon Wali Kota dan juga Bupati. Termasuk lembaga riset Muda Bicara ID yang ikut menunjukkan hasil surveinya. Lembaga yang diinisiasi oleh kelompok muda ini mengungkap preferensi masyarakat Kota Jogja dalam pemilihan Wali Kota Jogja 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini