Cerita Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir Main di Laga Eksibisi Piala Presiden 2022

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Legenda bulutangkis Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir tampil di laga eksibisi Piala Presiden 2022. Mereka melepas rindu berpasangan bersama di lapangan bulutangkis.

Tontowi/Liliyana adalah salah satu mantan ganda campuran terbaik Indonesia. Keduanya meraih banyak gelar juara, termasuk medali emas Olimpiade 2022. Setelah pensiun sekitar tiga tahun, keduanya kembali berpasangan di laga eksibisi Piala Presiden 2022.

“Akhir-akhir ini memang ada masa kangennya, saya dari pensiun tahun 2019 belum pernah tampil lagi di eksesbisi yang serius seperti ini sama Owi. Senang pastinya tapi tadi ada kagok juga karena ada rules-rules baru yang kita tidak pernah alami, contoh sekarang mengambil shuttlecock harus sendiri di dispenser, biasanya kan dikasih service judge,” ujar Liliyana, yang akrab disapa Butet.

Di pertandingan ini, Tontowi/Liliyana menghadapi ganda putri pelatnas PBSI, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto. Pertandingan berakhir imbang 1-1.

“Sejujurnya kalau saya walau sudah tidak main tapi kalau sudah di lapangan bareng Ci Butet mungkin terbawa ya. Jadi perasaan di lapangan itu masih kayak dulu, ada sungkannya, ada seriusnya. Rasa itu memang tidak bisa dibuang walau sudah pensiun. Senang juga bisa main bareng lagi Ci Butet, merasakan suasana pertandingan dan mengingat-ingat lagi jaman dahulu,” kata Tontowi.

Bagi Owi/Butet, Piala Presiden 2022 merupakan ajang yang tepat untuk mencari bibit-bibit muda penerus. Mereka berharap ajang seperti ini diadakan secara rutin.

“Saya senang PBSI mengadakan Piala Presiden seperti ini dan juga kejuaraan-kejuaraan yang sifatnya nasional seperti ini. Karena di sinilah awal mula junior-junior kita untuk berkembang dan juga untuk regenerasi,” timpal Owi.

“Harapannya semoga kejuaraan seperti ini terus ada sehingga adik-adik junior kita di seluruh daerah punya kesempatan untuk membuktikan kemampuan. Kejuaraan ini membuat mereka mempunyai motivasi dan tujuan, tidak hanya berlatih dan berlatih. Semoga adik-adik yang berjuang di sini menjunjung sportivitas, memberikan yang terbaik dan kita juga dulu mulai dari level seperti ini dan nantinya naik berjenjang, masuk pelatnas lalu berprestasi,” ungkap Butet.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tinjau TPST Minggir, MenLH Apresiasi Keseriusan Pemkab Sleman Tangani Sampah

Mata Indonesia, Sleman - Menteri Lingkungan Hidup (MenLH) Hanif Faisol Nurofiq meninjau Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) yang ada di Sendangsari, Kapanewon Minggir, Kabupaten Sleman.
- Advertisement -

Baca berita yang ini