Bungkam Belanda 2-0, Amerika Serikat Juara Dunia Wanita 2019

Baca Juga

MATA INDONESIA, PARIS – Tim Nasional Amerika Serikat berhasil menyabet juara Piala Dunia Wanita 2019 usai membungkam Belanda 2-0 di laga final di Stade de Lyon, Minggu 7 Juli 2019 malam WIB.

Babak pertama kedua tim gaal menciptaka gol dan hanya berakhir imbang 0-0. Namun, di babak kedua Amerika Serikat membuka keunggulan setelah Stefanie van der Gragt melanggar Alex Morgan di dalam kotak penalti. Dibantu VAR, wasit memutuskan menunjuk titik putih.

Megan Rapinoe yang maju sebagai eksekutor menuntaskan tugasnya tanpa cela. Sepakannya berhasil mengecoh kiper Van Veenendaal. Di menit 61 AS unggul 1-0.

Tak lama berselang Belanda nyaris menyamakan kedudukan melalui Vivianne Miedema. Namun dalam posisi dijepit pemain lawan, sepakan Miedema gagal menemui sasaran.

Justru Amerika Serikat yang berhasil menambah gol pada menit 69. Memungut bola yang berhasil dimenangkan oleh Crystal Dunn, Rose Lavelle melakukan cut in melewati dua pemain Belanda dan melepaskan tendangan ke sudut bawah gawang.

Skor 2-0 bertahan sampai pertandingan tuntas. Tim nasional sepakbola putri Amerika Serikat menjadi juara Piala Dunia Wanita 2019.

Ini adalah kali keempat Amerika Serikat jadi kampiun Piala Dunia Wanita. Sebelumnya mereka juga berjaya di tahun 1991, 1999, dan 2015. Mereka sekali menjadi runner up di 2011 dan duduk di posisi tiga pada edisi 1995, 2003, dan 2007.

Berita Terbaru

Wabup Sleman : Ini Komitmen Kita Untuk Membersamai Seluruh Umat Beragama

Mata Indonesia, Sleman - Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa menghadiri kegiatan Doa Syukur Umat Hindu dalam rangka menyambut Hari Jadi ke-108 Kabupaten Sleman yang bertempat di Pura Widya Dharma, Dero, Wedomartani, Ngemplak pada Minggu (12/5).
- Advertisement -

Baca berita yang ini