MINEWS, LOMBOK –
Tak hanya diikuti ribuan Muslim, umat Hindu pun tumpah ruah ikut meramaikan pawai malam takbiran di Desa Narmada, Kabupaten Lombok Barat, NTB.
Bahkan, di salah satu dusun di Desa Narmada, pawai takbiran malah didominasi oleh umat Hindu. Menurut tokoh pemuda Dusun Gandari Desa Narmada, I Ketut Suweca, pengalaman itu dianggapnya luar biasa karena ikut meramaikan acara takbiran.
Berpakaian adat Bali, peserta dari Dusun Gandari tampak antusias mengikuti pawai takbiran. Mereka juga membawakan musik tradisional Bali, Peleganjur lengkap dengan iringan bendera tunggul, payung, dan spanduk.
Partisipasi umat Hindu dalam acara ini disambut baik panitia. Mereka bahkan diberikan barisan depan untuk iring-iringan pawai.
Selain untuk menunjukkan bukti toleransi antar umat beragama, Suweca bersama warga dan tokoh masyarakat Hindu sengaja turut dalam kegiatan ini sebagai bentuk dukungan terhadap Desa Narmada untuk menjadi desa wisata yang bertemakan toleransi.
Dia juga berharap Dusun Gandari bisa menjadi contoh kerukunan antar umat beragama untuk menciptakan kedamaian.
“Kami berharap bisa tetap ikut memeriahkan acara takbiran di setiap tahunnya,” ujar Suweca, Selasa 4 Juni 2019.