BMKG: Hari Ini, Hujan Disertai Angin Kencang Landa DKI Jakarta

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA-Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) meminta masyarakat DKI Jakarta untuk waspada. Pasalnya, hari ini Senin 13 Mei 2019 diprediksi sebagian wilayah Jakarta bakal dilanda hujan disertai angin kencang.

“Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Jaksel dan Jaktim pada sore hari,” tulis BMKG dalam situs resminya Senin 13 Mei 2019.

BMKG memperkirakan, cuaca di enam wilayah di Ibu Kota akan berawan pada pagi hari. Namun, pada siang hari hujan lokal akan terjadi di Jaksel dan Jaktim.

Pada malam hari cuaca berawan diprediksi menyelimuti seluruh wilayah Jakarta. Pada Selasa 14 Mei 2019, hujan lokal diperkirakan akan mengguyur wilayah Kepulauan Seribu.

Adapun suhu di wilayah Jakarta hari ini diperkirakan berkisar antara 23-33 derajat celcius. Sementara kelembapan udara berada di angka 70-95 persen.

Berita Terbaru

Jelang Hari Buruh Sedunia, Polda DIY Serahkan Bantuan Sembako

Mata Indonesia, Yogyakarta – Memperingati Hari Buruh Sedunia, Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan, S.I.K., M.H., menyerahkan bantuan sembako kepada Koperasi Konsumen Persatuan Buruh DIY di Gedung Pertemuan Bumi Putera Yogyakarta, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Selasa (30/4/2024).
- Advertisement -

Baca berita yang ini