BIN Lahirkan Desainer Muda Profesional Melalui Pelatihan Program PYCH

Baca Juga

Badan Intelijen Negara Republik Indonesia (BIN RI) berhasil melahirkan para desainer muda yang sangat profesional. Terlahirnya perancang busana dan pegiat dunia fashion tersebut melalui adanya pelatihan dalam program Papua Youth Creative Hub (PYCH).

Dengan terlahirnya para penerus desainer dari kalangan para generasi muda yang telah memiliki etos profesionalitas yang tinggi, jelas akan berdampak sangat baik bagi pembangunan daerah setempat agar semakin maju dan berpengaruh pada pengembangan kemajuan bangsa.

Seluruh hal tersebut, tidak lepas dari upaya BIN dengan beragam program strategis unggulannya, termasuk salah satunya adalah PYCH yang mampu membantu para generasi muda di wilayah berjuluk Bumi Cenderawasih itu lebih berkembang.

Untuk diketahui, pada Selasa 23 Juli 2024, terdapat pelaksanaan peragaan busana dari para desainer muda binaan lembaga pimpinan Jenderal Polisi (Purn) Prof. Dr. Budi Gunawan tersebut melalui PYCH. Kegiatan itu menjadi ajang pembuktian bagaimana karya dari para pegiat fashion didikan BIN patut mendapatkan apresiasi tinggi.

Tidak hanya sekadar menghasilkan sebuah karya berupa desain busana yang bagus saja, namun lebih menariknya lagi adalah para desainer muda didikan Papua Youth Creative Hub itu juga menampilkan keragaman budaya daerah mereka agar semakin terkenal luas di publik, salah satunya terdapat pemuda yang mengenakan Noken khas Bumi Cenderawasih.

Bukan hanya itu, mereka juga memperlihatkan keindahan alam nusantara yang sangat luar biasa lewat desain yang anak-anak muda Papua kenakan dalam acara Fashion Show tersebut.

Hasil busana dari para desainer didikan BIN melalui program PYCH itu mereka tampilkan dengan sangat bagus secara langsung di hadapan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) sehingga berhasil membuat Kepala Negara merasa sangat terkesan.

Para generasi muda penerus bangsa asal wilayah berjuluk Surga Kecil yang Jatuh ke Bumi tersebut memang terlihat bahwa mereka telah mendapatkan didikan yang sangat bagus sehingga sudah sangat siap untuk bersaing di masa depannya.

Melalui program PYCH, BIN berupaya untuk mendidik anak muda yang tidak hanya sekedar pintar secara akademik saja, namun juga nenjadi generasi penerus bangsa yang berwawasan serta berkarakter kebangsaan yang kuat.

Penampilan anak-anak dalam acara Fashion Show dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional (HAN) 2024 di Papua itu juga berhasil mencetak rekor yang tercatat dalam Museum Rekor Indonesia (MURI).

Adanya peningkatan kreativitas yang mereka alami menjadi salah satu modal sangat penting bagi para generasi muda penerus bangsa di Papua untuk semakin membawa Bumi Cenderawasih maju ke depan.

Oleh karena itu, Pemerintah Daerah (Pemda) setempat beserta seluruh lapisan elemen masyarakat harus memberikan dukungan penuhnya pada upaya BIN memajukan generasi muda Papua melalui Program PYCH. Hal ini dikarenakan program PYCH turut mampu mengembangkan industri kreatif di Indonesia melalui peranan dari anak-anak. Sekaligus, PYCH mampu menjadi wadah dan memberikan fasilitas yang lengkap bagi para pemuda untuk terus berkembang dan belajar sehingga potensi yang ada pada diri mereka bisa semakin berkembang.

Dalam rangka memeriahkan Hari Anak Nasional (HAN) 2024, PYCH juga menggandeng Gramedia untuk bekerja sama. Menurut Yosua Somnaikubun selaku Sales Supervisor Gramedia Jayapura bahwa kegiatan itu bermanfaat untuk mengembangkan minat dan bakat para anak muda setempat.

Dalam festival tersebut juga terdapat beberapa kegiatan lain seperti fotografi dan support UMKM di Kota Jayapura. Dengan beragam kegiatan itu, tentu pihak yang menjadi sangat berjasa bagi peningkatan kompetensi generasi muda adalah BIN melalui PYCH, yang mana program tersebut untuk mendukung misi Indonesia Emas 2045.

Pengembangan kreativitas dan berbagai potensi di Papua dilakukan melalui berbagai kegiatan yang senantiasa melibatkan masyarakat. PYCH juga kini telah berkembang pesat dengan melahirkan anak-anak muda Papua yang unggul  melalui Industri kreatif, pertanian dan perikanan, pembentukan entrepreneur muda, pengembangan UMKM, dan teknologi.

Keberhasilan PYCH di Jayapura akan menjadi Role model yang rencananya akan disusul daerah lain seperti Kota Manokwari, Papua Barat. Tidak hanya itu, rencananya Youth Creative Hub di Aceh bernama Amanah (Aneuk Muda Aceh Unggul dan Hebat ) juga akan segera diresmikan dalam waktu dekat. Lembaga pimpinan Jenderal Polisi (Purn) Prof. Dr. Budi Gunawan itu memiliki sumbangsih yang sangat besar bagi kemajuan dan perkembangan Papua, khususnya melalui program peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) muda setempat sehingga menjadikan Bumi Cenderawasih lebih maju. Salah satunya dengan PYCH yang terbukti berhasil melahirkan para desainer penerus muda berbakat dan profesional.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Presiden Prabowo Gandeng Partisipasi Aktif Seluruh Elemen Masyarakat Bersama Berantas Narkoba

Oleh: Sari Dewi Anggraini Ancaman peredaran narkoba yang semakin meresahkan Indonesia memerlukan penanganan serius dan menyeluruh. Presiden Prabowo Subianto, dalam...
- Advertisement -

Baca berita yang ini