Beruntung Banget, Wanita yang KO Kena Bola Dapat Jersey Ronaldo

Baca Juga

MATA INDONESIA, BERN – Seorang petugas wanita di laga Manchester United melawan Young Boys tak bisa menyembunyikan perasaan senangnya setelah mendapatkan jersey Cristiano Ronaldo.

Seorang petugas keamanan wanita tumbang terkena bola hasil tendangan Cristiano Ronaldo. Insiden itu terjadi di sesi pemanasan sebelum laga matchday pertama Liga Champions antara Young Boys melawan MU di Stadion Wankdorf, Selasa 14 September 2021 malam WIB digelar.

Di sesi pemanasan, Ronaldo melepaskan tendangan keras ke gawang. Tapi, bidikannya melesat. Sialnya, bola mengenai kepala salah satu petugas keamanan wanita.

Terkena bola yang sangat keras, wanita itu terjatuh dan harus mendapatkan perawatan tim medis. Ronaldo, yang tak berniat mengincar wanita itu, langsung berlari melihat kondisi petugas keamanan tersebut.

Setelah mengetahui kondisi wanita itu tidak apa-apa, Ronaldo kembali lagi ke lapangan melanjutkan pemanasan.

Usai pertandingan, Ronaldo memberikan jersey miliknya untuk wanita tersebut. Kemudian, dia berpose ke arah kamera sambil memamerkan jersey yang diberikan Ronaldo kepadanya.

Gestur yang pantas mendapat acungan jempol apalagi saat itu MU kalah lawan Young Boys. Ronaldo tetap peduli dengan kondisi wanita itu meski tidak mengalami luka parah atau cedera.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tuntutan Kenaikan UMK 7-8 Persen Ditolak, Serikat Pekerja Kulon Progo Kecewa

Mata Indonesia, Kulon Progo - Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengku Buwono X, resmi mengumumkan Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) tahun 2025 pada Rabu, 18 Desember 2024. Penetapan ini mengacu pada Keputusan Gubernur DIY Nomor 483/KEP/2024 dan Nomor 484/KEP/2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini