Bayern Muenchen Layak Juara Piala Super Jerman

Baca Juga

MATA INDONESIA, DORTMUND – Bayern Muenchen menjuarai Piala Super Jerman mengalahkan Borussia Dortmund. Die Roten dinilai memang pantas menjadi juara.

Berlaga di Signal Iduna Park, Rabu 18 Agustus 2021 dini hari WIB, Bayern menaklukkan Dortmund 3-1. Tiga gol The Bavarians dicetak Robert Lewandowski (2) dan Thomas Mueller. Sedangkan gol tunggal Dortmund dicetak Marco Reus.

Ini adalah kemenangan Julian Nagelsmann sebagai pelatih Bayern setelah sebelumnya di pramusim dan laga Bundesliga belum mampu mempersembahkan kemenangan. Di kemenangan perdana, dia langsung mempersembahkan trofi melawan rival terkuat.

“Saya pikir kami bertahan dengan baik, terutama di babak pertama. Kami tampil sangat agresif, memenangkan perebutan bola, dan punya tiga peluang bagus mencetak gol,” ujar Nagelsmann, di laman resmi klub.

“Kami pantas unggul di babak pertama. Di babak kedua, lawan memberikan lebih banyak tekanan. Kami sedikit mengendurkan tekanan. Tapi secara keseluruhan, kami memang pantas menjadi juara. Ini trofi penting untuk kami dan bagian dari kesuksesasn musim lalu,” katanya.

“Itu sebabnya trofi ini juga layak dipersembahkan untuk Hansi Flick (pelatih musim lalu) dan tim. Mereka pantas mendapatkannya,” ungkapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini