Baidowi: Jokowi Minta 9 Menteri dari PPP

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA-Presiden Joko Widodo (Jokowi) sepertinya sudah mulai memantangkan pilihannya untuk keberadaan menteri di kabinetnya dan meminta calon dari beberapa partai pendukungnya.

Wasekjen PPP Achmad Baidowi mengatakan Presiden Joko Widodo telah meminta nama calon menteri dari partai berlambang Kabah itu. Hal itu terungkap saat PPP bertandang ke Istana Bogor beberapa waktu lalu.

Dirinya mengatakan orang nomor satu ini meminta sembilan nama untuk dijadikan menteri. Namun, PPP belum menyiapkan nama-nama yang diminta Jokowi. Baidowi mengatakan, pihaknya menunggu kebutuhan Jokowi. Pos menteri mana yang mantan Wali Kota Solo itu butuhkan dari PPP.

PPP menurut Baidowi, tidak mengincar pos menteri tertentu. Pihaknya menyerahkan kepada Jokowi untuk memutuskan. Sebab, PPP tidak melulu harus mendapatkan kursi Menteri Agama. Pengalaman PPP pernah menempati kursi Menteri Sosial dan Menteri Koperasi.

Baidowi mengakui salah satu nama yang kuat adalah Plt Ketum PPP Suharso Monoarfa. Namun, PPP menyiapkan kader lain juga sebagai bagian dari regenerasi partai.

Berita Terbaru

Hak Tersangka dan Korban Kini Lebih Terlindungi di KUHP dan KUHAP Baru

MataIndonesia, Jakarta — Pemberlakuan reformasi hukum pidana dan hukum acara pidana menandai babak baru dalam sistem penegakan hukum nasional....
- Advertisement -

Baca berita yang ini