Bahaya! Jembatan MA Salmun Kota Bogor Mau Ambruk

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Salah satu tiang penyangga jembatan di Jalan MA Salmun, Kota Bogor mengalami keretakan parah dan bisa membuat jembatan ambruk sewaktu-waktu.

Untuk mengantisipasinya, Kepala Bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Bogor Dody Wahyudin akan menyiapkan rekayasa lalu lintas di Jalan Mayor Oking dan MA Salmun untuk mengurangi beban kendaraan yang melewati jembatan tersebut.

“Tim menilai keretakan tiang penyangga tersebut sudah dalam tahap membahayakan sehingga beban di atas jembatan harus dikurangi,” katanya.

Karena itu, Tim dari Dinas Perhubungan kemudian melakukan penutupan separuh badan jalan di jembatan tersebut, yakni dari arah Pasar Anyar menuju ke Pasar Merdeka.

Di jembatan tersebut, tampak separuh badan jalan dibatasi pembatas jalan dari plastik berwarna oranye atau “water barrier” dan dipasang spanduk yang menyebutkan bahwa jembatan mengalami kerusakan.

Karena itu, dari arah Pasar sebelum menuju ke jembatan di Jalan MA Salmun, kendaraan roda empat dan roda dua akan dibelokkan ke Jalan Mayor Oking.

Menurut Dody, Jalan Mayor Oking sebelumnya berlaku satu arah arus lalu lintas dan akan diberlakukan dua arah. Karena itu, Jalan Mayor Oking dibersihkan dan dibuat menjadi lebih lebar.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pendekatan Humanis dan Tegas, Sukses Rangkul Anggota OPM Kembali ke NKRI

Papua - Salah satu langkah besar dalam upaya menciptakan stabilitas keamanan di Papua berhasil diwujudkan dengan menyerahnya Wakil Pimpinan...
- Advertisement -

Baca berita yang ini