MINEWS, JAKARTA-Arus mudik lebaran dipastikan menyebabkan kemacetan panjang di setiap wilayah terutama kendaraan yang melintas di jalan tol dari Jakarta mengarah ke Cikampek, khususnya di rest area 57 yang menjadi titik simpul kemacetan.
Untuk mengatasinya, Kepolisian Resor Karawang telah menyiapkan beragam cara agar memecah kemacetan di area tersebut, salah satunya dengan memberlakukan sistem buka tutup apabila terjadi kepadatan arus mudik.
Kasatlantas Polres Karawang, AKP Bariu Bawana telah menyiagakan personel di setiap rest area dan parking bay yang ada di jalur tol, menyiagakan derek standby di kedua jalur guna mengantisipasi apabila ada kendaraan yang mogok.
Polisi juga menyiapkan tim urai BM untuk melaksanakan patroli dan mengurai di titik simpul kemacetan terutama di rest area serta membuat sodetan di pintu masuk rest area.
“Kita sudah menyiapkan seluruh petugas sepanjang ruas tol terutama di rest area km 57, yang menjadi titik simpul kemacetan dengan sistem buka tutup,” katanya.
Nantinya, apabila terjadi penumpukan kendaraan di tol maka kendaraan dari arah Jakarta dialihkan keluar gerbang tol Karawang Barat dan gerbang tol Karawang Timur untuk selanjutnya diteruskan melalui jalur Pantura.