Astaga, Gempa Guncang Lombok, Jumat Malam

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Sebuah gempa bumi dangkal mengguncang Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat 11 Desember 2020 malam sekitar pukul 19.51 WIB.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui akun media sosialnya melaporkan gempa itu bermagnitudo 4,1.

Gempa tercatat berpusat 42 kilometer timur laut Lombok Utara, dan pada kedalaman 11 kilometer.

Gempa yang menghasilkan getaran seperti truk lewat itu dirasakan warga di Lombok Timur, Lombok Utara, Lombok Barat dan Karangasem Bali.

Getaran yang dirasakan menurut catatan BMKG seperti ada truk besar melintas di dekat kita sehingga sanggup menggoyangkan beberapa benda yang digantung.

Belum ada informasi korban karena peristiwa tersebut. Informasi soal ada-tidaknya kerusakan pun belum disampaikan BMKG.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pencegahan TPPO di Jogja Diperkuat, Gugus Tugas Dibentuk Kurangi Kasus

Mata Indonesia, Yogyakarta - Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) semakin menjadi perhatian serius di Indonesia, termasuk di Kota Yogyakarta. Korban TPPO seringkali berasal dari kalangan Pekerja Migran Indonesia (PMI), yang terjerat dalam kasus perdagangan manusia akibat berbagai faktor risiko.
- Advertisement -

Baca berita yang ini