MATA INDONESIA, JAKARTA – Polisi mengungkap sosok artis inisial CA yang diduga terlibat kasus prostitusi. Sosok tersebut adalah Cassandra Angelie.
Polisi menangkap Cassandra di sebuah hotel mewah bersama muncikari di Jakarta Pusat, Rabu 29 Desember 2021.
“Penyidik menetapkan 4 orang tersangka. Satu seorang wanita public figur CA. (Tarifnya) 30 juta Rupiah,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan, di Mapolda Metro Jaya.
“Kemudian dari kejahatan ini barang bukti yang diamankan penyidik beberapa HP, kartu atm, bukti transfer, bukti penerimaan uang, kemudian pakaian dalam,” ujarnya.
Cassandra merupakan pemain sinetron ‘Ikutan Cinta’ lawan main Amanda Manopo dan Arya Saloka. Dia berperan sebagai Vera.