MATA INDONESIA, KARAWANG-Berdasarkan data yang dihimpun dari Dishub Provinsi Jawa Barat, di poskotis Jalur Tanjung Puta tercatat pada Sabtu, 7 Mei 2022, mengalami kepadatan arah Jakarta-Cirebon yang di dominasi oleh kendaraan roda 4.
Dishub prov jabar Asep Kamaludin mengatakan tren jumlah pergerakan pengendara di kendaraan roda 2 dan kendaraan roda 4 terus mengalami kepadatan.
“Jakarta-Cirebon terpantau ramai lancar dgn kecepatan rata” 40 sampai dengan 50 Km/jam didominasi kendaraan roda 4,” ujarnya.
Pergerakan pegendara roda 2 sebanyak 1.192 kendaraan dan pengendara roda 4 sebanyak 2.810 kendaraan di jalur Tanjung Pura dengan kondisi ramai lancar arah Jakarta menuju Cirebon. Khususnya di kendaraan roda 4.
Kontributor: Aip Buchori