Apes, Semua Calon Lawan Barcelona di 16 Besar Tim-tim Besar

Baca Juga

MATA INDONESIA, NYON – Barcelona lolos ke babak 16 besar Liga Champions sebagai runner-up. Calon lawan Blaugrana di babak 16 besar semuanya tim besar.

Barcelona lolos ke babak 16 besar sebagai runner-up Grup G di bawah Juventus. Di laga pamungkas, Blaugrana kalah 0-3 dari Juventus. Meski sama-sama mengakhiri grup dengan 15 poin, Juventus unggul dalam head-to-head dengan klub asal Katalunya.

Sebagai runner-up, Barcelona akan memainkan leg pertama di kandang lebih dulu pada 16-17 atau 23-24 Februari. Kemudian, leg kedua Lionel Messi dkk. akan melakoni laga tandang pada 9-10 atau 16-17 Maret.

Barcelona akan berhadapan dengan tim-tim yang lolos sebagai juara grup. Peraturannya adalah, Barcelona tak boleh bertemu dengan sesama klub asal Spanyol dan tim yang pernah satu grup di penyisihan.

Artinya, tim besutan Ronald Koeman tak mungkin berjumpa Real Madrid dan Juventus. Alhasil, menyisakan enam tim yang bisa berhadpan dengan Barcelona di 16 besar. Sialnya, enam tim tersisa semuanya adalah tim-tim besar.

Enam calon lawan Barcelona di babak 16 besar adalah, Bayern Muenchen, Manchester City, Chelsea, Borussia Dortmund, Liverpool, dan PSG.

Akan sangat menarik andai Barcelona bertemu Bayern di babak 16 besar. Tentu Barcelona masih ingat memori pahit musim lalu dimana mereka dihantam dengan agregat 2-8 di perempatfinal.

Undian babak 16 besar Liga Champions akan dilakukan di Nyon, Senin 14 Desember 2020 pukul 12.00 waktu setempat 18.00 WIB.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pencegahan TPPO di Jogja Diperkuat, Gugus Tugas Dibentuk Kurangi Kasus

Mata Indonesia, Yogyakarta - Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) semakin menjadi perhatian serius di Indonesia, termasuk di Kota Yogyakarta. Korban TPPO seringkali berasal dari kalangan Pekerja Migran Indonesia (PMI), yang terjerat dalam kasus perdagangan manusia akibat berbagai faktor risiko.
- Advertisement -

Baca berita yang ini