Alhamdullilah, Produksi Pertanian Lokal Penuhi Kebutuhan Nasional dan Tekan Impor

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Produksi beras selama dua tahun terakhir ini dalam kondisi cukup dan terkendali. ”Alhamdulillah kita sudah memenuhi target,” ujar Kepala Biro Humas dan Informasi Publik Kementerian Pertanian (Kementan) Kuntoro Boga Andri.

Bahkan, menurut Kuntoro, Kementan saat ini juga bisa menjaga ketersediaan 11 bahan pokok untuk kebutuhan 270 juta masyarakat Indonesia.

Hingga minggu ketiga Agustus 2021, stok beras mencapai 7,60 juta ton dengan persebaran 1,52 juta ton di penggilingan, 708.000 ton pedagang, 1,16 juta ton di Badan Urusan Logistik (Bulog) dan lainnya.

Selain tercukupinya produksi beras nasional, upaya strategis Kementan bersama para stakeholder sektor pertanian lainnya juga mulai dirasakan, salah satunya peningkatan kinerja ekspor pertanian.

Kinerja ekspor pertanian periode Januari–Juli 2021 berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) mengalami pertumbuhan positif, yakni 8,72 persen year on year (YoY). Total ekspor secara keseluruhan dari Januari hingga Juli 2021 mencapai 2,24 miliar dollar AS.

Di sisi lain, nilai impor Indonesia pada Juli 2021 mencapai 15,11 miliar dollar AS atau turun 12,22 persen jika dibandingkan Juni 2021.

Secara spesifik, impor produk nonmigas pada Juli 2021 yang mencapai 13,33 miliar dollar AS juga turun sebesar 10,67 persen jika dibandingkan Juni 2021.

Adapun beberapa masalah distribusi pangan yang terjadi saat ini masih terkait infrastruktur pemasaran dan logistik. Kuntoro mengatakan, karena produk pertanian bersifat perishable maka memerlukan penanganan khusus.

Selain itu, kata dia, perlu juga sentuhan berbagai pihak dalam memperbaiki infrastruktur, informasi pasar, dan distribusi produk pertanian, di samping pemanfaatan teknologi pascapanen,

“Masalah ini sebenarnya butuh dukungan dari kementerian dan instansi lain, juga dukungan dari Pemda dan stakeholder yang ada,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Semua Pihak Perlu Bersinergi Wujudkan Pilkada Damai

Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) merupakan momen penting dalam kehidupan demokrasi di Indonesia. Pilkada tidak hanya sekadar agenda politik,...
- Advertisement -

Baca berita yang ini