Alhamdulillah, Gak Ada WNI Jadi Korban Gempa California

Baca Juga

MINEWS.ID, JAKARTA – Kementerian Luar Negeri RI menegaskan belum mendapat laporan warga negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban gempa dengan magnitudo 6,4 di California. Saat ini Konsulat Jenderal RI di Los Angeles (LA) membuka line telepon di nomor +1 213 590 8095 yang bisa memberi informasi perihal gempa tersebut.

Jumlah orang Indonesia yang tercatat mukim di wilayah itu sekarang mencapai 50 ribu orang.

“Sampai sekarang tidak terdapat laporan korban WNI,” demikian pernyataan resmi Kementerian Luar Negeri, Jum’at 5 Juli 2019.

Kementerian Luar Negeri RI mengimbau agar WNI memantau peristiwa tersebut melalui akun-akun media sosial resmi kementerian tersebut.

Gempa itu terjadi pada Kamis 4 Juli 2019 waktu setempat. Gempa yang tergolong dangkal itu membuat bangunan, lampu gantung bergoyang dan merasakan tanah seperti bergelombang.

Titik gempa berpusat di Ridgecrest, sekitar 150 kilometer dari Los Angeles. Badan Geologi AS, dilansir AFP menyebut gempa berada di wilayah dangkal pada kedalaman 5,4 mil (8,7 kilometer) di wilayah padang pasir yang luas. Gempa berlangsung beberapa detik dengan getaran mampu menjangkau permukiman di Los Angeles.

Berita Terbaru

BEM Nusantara DIY Gelar Aksi Hardiknas Dengan Mimbar Bebas Orasi dan Kesenian

Mata Indonesia, Yogyakarta - Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional 2024, BEM Nusantara DIY menggelar aksi mimbar bebas pada 2 Mei 2024 di Tugu Yogyakarta yang dimeriahkan oleh orasi dan pertunjukkan kesenian.
- Advertisement -

Baca berita yang ini