Akhir Pekan Ini MotoGP Mandalika Digelar, Berikut Jadwal Lengkapnya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Setelah 25 tahun menunggu akhirnya, Indonesia kembali menggelar ajang balap motor MotoGP. Indonesia menjadi tuan rumah seri kedua MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Para pembalap terbaik dunia seperti Marc Marquez, Fabio Quartararo, hingga Francesco Bagnaia, akan berlaga di sirkuit sepanjang 4,32 kilometer yang memiliki total 19 tikungan.

Tiket untuk menyaksikan langsung MotoGP Indonesia pun sudah mulai terjual melalui berbagai platform online sejak beberapa waktu lalu.

Panitia pennyelenggara telah merilis jadwal lengkap rangkaian MotoGP Indonesia yang akan dimulai pada Kamis, 17 Maret 2022. Pada hari pertama, para pembalap akan melakukan pengenalan trek (13.30-15.00 WIB) dan konferensi pers (16.00 WIB).

Seperti akhir pekan balapan umumnya, pembalap MotoGP akan melakoni dua sesi latihan bebas atau free practice di Sirkuit Mandalika. Agenda yang sama juga diikuti para pembalap Idemitsu Asia Talent Cup pada pukul 10.50-11.20 WIB dan 15.05-15.35 WIB.

Berlanjut pada hari ketiga, para pembalap akan disibukkan dengan dua sesi latihan bebas dan dua sesi kualifikasi. Sedangkan para pembalap Idemitsu Asia Talent Cup akan mengikuti sesi kualifikasi pada pukul 7.15 WIB yang dilanjutkan balapan pertama pada 15.25 WIB.

Pada hari terakhir, para pembalap MotoGP akan bertarung untuk melintasi garis finis pertama kali pada sesi balapan yang digelar mulai pukul 16.00 WIB. Sementara itu, para pembalap Idemitsu Asia Talent Cup akan terlebih dahulu melakoni balapan kedua pada pukul 08.00 WIB.

Sebelum rangkaian MotoGP di Mandalika dimulai, Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan parade di Jakarta. Parade memperingati kembalinya MotoGP di Indonesia ini diikuti setidaknya 20 pembalap dari kelas primer, Moto2, dan Moto3, pada Rabu, 16 Maret 2022. 

Berikut jadwal rangkaian MotoGP Indonesia 2022:

Jumat, 18 Maret 2022
09.50-10.35 WIB: Free Practice 1
14.05-14.50 WIB: Free Practice 2

Sabtu, 19 Maret 2022
09.50-10.35 WIB: Free Practice 3
13.25-13.55 WIB: Free Practice 4
14.05-14.20 WIB: Kualifikasi 1
14.30-14.45 WIB: Kualifikasi 2

Ahad, 20 Maret 2022
9.40-10.00 WIB: Sesi pemanasan
14.00 WIB: Balapan (27 lap)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Media Sosial sebagai Alat Propaganda: Tantangan Etika dalam Pengelolaan oleh Pemerintah

Mata Indonesia, Jakarta - Di era digital, media sosial telah menjadi saluran utama komunikasi massa yang memfasilitasi pertukaran informasi dengan cepat. Dalam kerangka teori komunikasi, media sosial dapat dilihat sebagai platform interaksi yang bersifat dialogis (two-way communication) dan memungkinkan model komunikasi transaksional, di mana audiens tidak hanya menjadi penerima pesan tetapi juga pengirim (prosumer). Namun, sifat interaktif ini menghadirkan tantangan, terutama ketika pemerintah menggunakan media sosial sebagai alat propaganda.
- Advertisement -

Baca berita yang ini