AC Milan Rekrut Pemain Muda Swedia

Baca Juga

MATA INDONESIA, MILAN – AC Milan merampungkan transfer Emil Roback dari klub Swedia, Hammarby. Roback adalah pemain timnas Swedia U-17.

Untuk mendatangkan Roback, kabarnya Milan harus merogoh kocek 1,5 juta Euro. Milan memberikan Roback kontrak jangka panjang.

Roback merupakan pemain akademi Hammarby yang disebut-sebut memiliki masa depan cerah. Pemain yang berposisi sebagai striker kabarnya juga sempat diminati Arsenal.

“Kami sangat bangga pemain akademi kami bisa pindah ke klub besar. Beberapa klub besar di Eropa juga berminat pada Emil, dan Hammarby menyetujui tawaran dari klub klub. Jadi, tinggal Emil yang membuat keputusan final,” uja direktur olahraga Hammarby, Jesper Jansson.

“Negosiasi dengan AC Milan sangat postif dan kami menjalani dialog yang baik selama proses transfer. Kini kami mendoakan yang terbaik untuk Emil. Akan sangat menarik melihat perkembangan pemain bertalenta seperti Emil di AC Milan,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini