4 Tips Jaga Kesehatan Pasca Banjir

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Banjir yang melanda Jakarta perlahan surut. Namun bukan berarti masalah selesai. Soalnya berbagai penyakit akan mengintai pasca banjir. Maka dari itu, diperlukan kesediaan dari setiap kita untuk menjaga kesehatan. Berikut ini adalah tips untuk menjaga kesehatan pasca bencana bajir yang bisa dilakukan. Disimak, ya!

1. Menjaga kebersihan lingkungan
Di dalam banjir biasanya terkandung bakteri dan virus yang bisa menyebabkan berbagai penyakit. Oleh karena itu, setelah banjir surut, harus segera mengepel lantai dengan menggukan cairan anti kuman dan membersihkan barang-barang yang ada di rumahmu.
So, wajib hindari genanagan air, karena meskipun genangan air itu kecil, di dalam terdapat virus dan bakteri lho.

2. Menjaga makanan yang dikonsumsi
Usahakan tidak membeli makanan sembarangan. Demi menjaga kesehatanmu, lebih baik mengkonsumsi makanan sehat daripada membeli makanan sembarangan. Jangan lupa untuk banyak minum air putih yang banyak juga ya!

Pastikan kamu minum air yang dimasak hingga matang.Atau untuk sementara, minum botol kemasan air mineral yang kehigenisannya lebih terpercaya.

3. Selalu mencuci tangan dan kaki
Biasakan untuk mencuci tangan dan kaki dengan sabun setelah beraktivitas, ya! Karena dengan mencuci tangan bisa menjadi salah satu upaya untuk menjaga kesehatan terlebih di pasca banjir ini.

4. Segera obati luka
Apabila kamu terluka saat menyelamatkan diri atau sedang membersihkan rumah pasca banjir, maka segera bersihkan menggunakan air bersih atau alkohol. Lalu jangan lupa diberi obat pada lukanya. Setelah itu, jangan lupa memberi perban pada luka agar tidak terinfeksi oleh bakteri dan kuman.

Nah, itu dia beberapa tips untuk menjaga kesehatan pasca terjadinya banjir. Semoga bisa bermanfaat dan tentunya membantu, ya. Stay health, everyone! (Fitria)

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini