MATA INDONESIA, JAKARTA – Kolam renang terdalam di dunia baru saja dibuka pada 21 September 2020. Kolam renang yang bernama ‘Deepspot’ ini memiliki kedalaman 45,4 meter. Terletak di Mszczonow, sebuah kota dekat Warsawa, Polandia. (M. Naufal Pratama)
Berikut potret kolam renang Deepspot :
1 dari 5

Volume air kolam renang Deepspot mencapai 8.000 meter kubik air, lebih dari 20 kali jumlah air di kolam mini olimpik (Instagram @deepspotpoland)

Sekitar belasan pelanggan datang pada hari pertama, termasuk delapan penyelam berpengalaman yang berharap bisa lulus ujian menjadi instruktur (Instagram @deepspotpoland)

Kolam itu dibangun menghabiskan biaya sekitar 40 juta zloty (US $ 10,6 juta) (Instagram @szymekfotograf)