Memotret Tradisi Ramadan di Jogokariyan, Strategi Salat Berjamaah hingga Bagikan 3.000 Porsi Takjil untuk Berbuka Puasa

Baca Juga

Mata Indonesia, Yogyakarta – Masjid Jogokariyan merupakan salah satu ikon kebesaran dan kemakmuran umat Islam yang ada di Kota Jogja. Bahkan momentum Ramadan selalu dirayakan dengan penuh kemeriahan.

Pengurus Masjid Jogokariyan, Gitta Welly Ariadi mengatakan, bahwa masjid ini rutin membagikan 3.000 piring sebagai menu buka puasa.

Sejumlah jamaah menunggu waktu berbuka puasa dengan menu makanan yang disediakan panitia di Masjid Jogokariyan, Kota Jogja. (Dok.Pemkot Jogja)

“Kami juga setidaknya menyediakan tiga imam Magrib yang memang dijadwal selama Ramadan,” ujarnya, Kamis 30 Maret 2023.
 
Masjid Jogokariyan juga sudah selama 19 tahun menggelar Kampung Ramadan Jogokariyan yang awalnya dimulai dengan lomba menghias rumah, gang, dan jalanan.

“Jadi anak-anak di sini selalu menyambut gembira setiap memasuki bulan Ramadhan karena ada kemeriahan,” ujarnya.

Welly mengungkap bahwa pengurus Masjid Jogokariyan sengaja menyediakan menu buka puasa yang dihidangkan menggunakan piring.

Hal ini dimaksudkan agar semkain banyak orng yang terlibat dalam perayaan meriahnya Kampung Ramadan Jogokariyan (KRJ).

“Selain itu, harapannya mereka yang makan atau berbuka puasa di Masjid Jogokariyan, melaksanakan salat di masjid,” ujarnya.

“Kalau kami bagikan dalam bentuk kotak atau kemasan, bisa saja dibawa pulang. Padahal tujuan kami menghidangkan buka puasa untuk menarik umat salat berjamaah di masjid,” imbuhnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sambut Hari HAM Ius Humanum Gelar Talk Show soal “Perlindungan Terhadap Pekerja Non Konvensional : Pekerja Rumah Tangga”

Mata Indonesia, Yogyakarta - Dalam rangka menyambut peringatan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) yang jatuh pada 10 Desember 2024, kali ini Ius Humanum menyelenggarakan Talkshow dan Diskusi Film dengan Tema, "Perlindungan terhadap Pekerja Non-Konvensional : Pekerja Rumah Tangga" yang bertempat di Pusat Pastoral Mahasiswa Daerah Istimewa Yogyakarta (PPM DIY).
- Advertisement -

Baca berita yang ini