Ganyang Malaysia, Indonesia Melangkah ke Semifinal Piala AFF 2020

Baca Juga

MATA INDONESIA, SINGAPURA – Timnas Indonesia sukses mengganyang sang musuh bebuyutan, Malaysia. Bermain di laga pamungkas babak penyisihan Grup B Piala AFF 2020, Tim Garuda menang 4-1.

Sejak peluit babak pertama ditiup, Timnas Indonesia mengambil inisiatif serangan. Akselarasi pemain belakang Pratama Arhan berbuah sepak pojok yang membuat kiper Malaysia, Khairul Fahmi Che Mat melakukan blunder.

Asik menyerang, Tim Garuda dikejutkan dengan tendangan jarak jauh gelandang Malaysia, Kogileswaran Raj pada menit ke-13. Tendangan spekulasi tersebut membawa Harimau Malaya unggul sementara 1-0.

Tertinggal satu gol, Timnas Indonesia meningkatkan intensitas serangan. Hasilnya, pada menit ke-36, Irfan Jaya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 usai menyempurnakan assist Witan Sulaiman.

Irfan kembali mencetak gol dan membawa Timnas Indonesia unggul 2-1 pada menit ke-43. Skor 2-1 bertahan hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua, baik Timnas Indonesia maupun Malaysia langsung tampil menekan. Lima menit kick off babak kedua dimulai, giliran Pratama Arhan yang menodai gawang Malaysia.

Berawal dari umpan dari Irfan Jaya, tendangan kaki kiri Arhan sukses mengoyak gawang kiper Fahmi. Skor 3-1 untuk keunggulan Indonesia.

Indonesia seolah tak ingin memberi ruang kepada para pemain Malaysia. Kesempatan emas kembali hadir untuk Tim Garuda bila tendangan Irfan Jaya tidak menyampin ke kanan gawang Negeri Jiran.

Pada menit ke-58, pemain Malaysia Syafiq Ahmad nyaris memperkecil ketertinggalan. Namun, golnya dianulir wasit asal Bahrain karena pelanggaran lebih dulu.

Pemain Malaysia mulai frustrasi, berbagai pelanggaran dilakukan. Beruntung, para pemain Indonesia tampil tenang dan tidak terpengaruh berbagai provokasi.

Menit ke-68, pemain yang baru kembali dari masa karantina, Elkan Baggott menyundul bola umpan Irfan Jaya. Sayang, usahanya masih membuahkan hasil.

Pada menit ke-80, Kushedya Hari Yudo yang masuk menggantikan Ezra Walian yang berada di depan gawang Malaysia gagal menyempurnakan umpang matang Witang Sulaiman. Papan skor belum berubah.

Indonesia mendapat tendangan penjuru pada menit ke-81. Elkan Baggott yang berdiri di depan gawang Malaysia dengan mudah menjebol gawang Malaysia dengan sundulannya. Skor 4-1 untuk Indonesia.

Unggul 4-1, Indonesia tak mengendurkan serangan. Lewat Asnawi dan Dewangga yang mencoba memainkan umpan-umpan pendek demi menambah pundi-pundi gol Tim Merah Putih.

Evan Dimas yang masuk menggantikan Rachmat Irianto pada menit-76 nyaris menambah pundi-pundi gol Indonesia jika tendangannya tidak membentur mistar gawang. Skor 4-1 menutup laga panas yang digelar di National Stadium Singapore.

Kemenangan ini membuat Timnas Indonesia melangkah ke babak semifinal Piala AFF 2020. Pada laga berikutnya, pasukan Shin Tae Yong akan menghadapi tuan rumah Singapura, Rabu (22/12).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sambut Pilkada 2024, PDIP Kulon Progo Jaring Empat Nama Kadernya Maju Bacalon Bupati

Mata Indonesia, Kulon Progo - Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kabupaten Kulon Progo sedang melakukan penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Ketua DPC PDI Perjuangan Kulon Progo, Fajar Gegana, menyatakan bahwa penjaringan ini dilakukan melalui rapat kerja cabang yang diadakan serentak di 12 pengurus anak cabang (PAC). Salah satu agenda utama adalah penjaringan dari tingkat bawah untuk bakal calon bupati dan wakil bupati.
- Advertisement -

Baca berita yang ini