Deretan Pemain Indonesia yang Pernah Main di Jepang Sebelum Pratama Arhan

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Pratama Arhan akan memperkuat klub Jepang, Tokyo Verdy. Bek kiri timnas Indonesia itu bukan yang pertama pernah berkarier di Negeri Matahari Terbit.

Arhan bergabung dengan Tokyo Verdy mendapatkan kontrak berdurasi dua tahun. Penampilan apiknya bersama timnas Indonesia di Piala AFF 2020 membuat banyak klub luar negeri berminat.

Arhan mengikut jejak pemain Indonesia lainnya yang lebih dulu berkarier di luar negeri seperti Asnawi Mangkualam, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman. Tapi, dia bukan yang pertama kali main di Jepang.

Ricky Yacobi

Jauh sebelumnya, sudah ada nama-nama pemain Merah Putih yang mencoba peruntungan di Negeri Sakura itu. Nama pertama adalah Ricky Yacobi. Dia pernah memperkuat Matsushita Electric SC pad 1998.

Irfan Bachdim

Kemudian ada nama Irfan Bachdim. Dia pernah memperkuat dua klub Jepang, Ventforet Kofu (2014) dan Consodale Sapporo (2015-2016). Selanjutnya ada Stefano Lilipaly yang pernah tampil bersama Consodale Sapporo di 2014.

Arhan diboyong Tokyo Verdy dari PSIS secara gratis. Rencananya dia akan terbang ke Jepang pada 25 Februari dan melakoni laga terakhirnya bersama PSIS di Liga 1 menghadapi Bali United pada 20 Februari.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Upayakan Berantas Penumpukan Sampah Liar, Pemkab Bantul Optimalisasi 15 TPS3R

Mata Indonesia, Bantul - Pemkab Bantul terus mencari solusi terhadap sampah yang belum terkondisi di beberapa titik. Tak jarang masyarakat hingga pelaku usaha cukup kesulitan harus membuang kemana sampah mereka.
- Advertisement -

Baca berita yang ini