Arjen Robben is Back!

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Eks winger legendaris Bayern Munchen dan timnas Belanda Arjen Robben menyatakan kembali merumput di lapangan hijau sebagai pesepak bola profesional, setelah ia menyatakan pensiun pada Juli 2019 lalu.

Robben akan memperkuat klub FC Groningen di Belanda. Klub yang belum punya prestasi ini akan diperkuat winger 36 tahun tersebut mulai musim depan.

“Saya akhirnya ke rumah, ke Groningen, setelah 18 tahun. Saya telah memutuskan, kembali sebagai pesepak bola dan memperkuat Groningen musim depan,” kata Robben, seperti dikutip dari Eurosports, Minggu 28 Juni 2020.

Di balik alasannya kembali merumput, Robben mengungkapkan, bahwa dalam beberapa waktu belakangan ini, dirinya yang merupakan fans setia Groningen telah melakukan pembicaraan dengan pihak klub.

Robben berkata, para petinggi klub tersebut sempat memintanya mempertimbangkan kembali keinginan untuk bermain lagi. Namun, ia sudah meyakinkan diri, bermain bersama Groningen adalah keputusan final.

“Mereka menyarankan kepada saya untuk mengikuti kata hati saya dan akhirnya saya telah memutuskan,” ujarnya.

Di Liga Belanda Eredivisie, Groningen bertengger di peringkat kesembilan dari 19 tim. Groningen hanya mampu mengumpulkan 35 poin dari 26 laga. Robben berniat membantu tim, yang tengah dihantam krisis keuangan akibat pandemi Covid-19.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini