11 Orang Meninggal Dunia dalam Kecelakaan Maut di Cibubur

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Data terkini disampaikan polisi terkait korban tewas kecelakaan truk Pertamina di Cibubur, Bekasi. Korban tewas dilaporkan saat ini ada 11 orang.

“Untuk sementara korban di Kramat Jati ada 11 orang meninggal dunia,” ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman di lokasi, Senin 18 Juli 2022.

Identitas korban saat ini masih dilakukan pendataan oleh pihak kepolisian.

Sebelumnya truk tangki Pertamina menyeruduk sejumlah mobil dan motor di Jalan Alternatif Cibubur, CBD, Bekasi.

Truk Pertamina itu awalnya melaju dari arah Cibubur menuju Cileungsi. Lokasi kecelakaan terjadi di jalanan turunan menuju ke lampu merah.

Truk Pertamina kemudian menabrak sejumlah kendaraan yang sedang berhenti di lampu merah tersebut. Ada 2 mobil dan 10 motor yag berhenti saat itu.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Hujan Deras Ancam Kulon Progo, Polres dan BPBD Siapkan Langkah Antisipasi Bencana

Mata Indonesia, Kulon Progo - Menghadapi potensi bencana hidrometeorologi yang meningkat selama musim penghujan, Polres Kulon Progo mengambil langkah proaktif dengan membangun posko siaga bencana serta menyiagakan personel di sejumlah titik rawan.
- Advertisement -

Baca berita yang ini