Bersendawa Usai Minum Soda? Ini Alasannya!

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Setelah mengonsumsi minuman bersoda, tak lama kita biasanya mengalami sensasi penuh gas di dalam perut, kemudian mengalami sendawa. Sendawa yang dialami bisa berlangsung dengan keras, bahkan terjadi berkali-kali.

Ternyata, sendawa usai minum soda merupakan tanda mekanisme tubuh tengah bekerja. Tubuh melepaskan kelebihan gas di dalam sistem pencernaan. Jadi, ketika menelan makanan atau minuman, sejumlah udara yang mengandung nitrogen dan oksigen juga ikut masuk ke dalam tubuh.

Minuman bersoda pun memiliki kandungan karbon dioksida yang menyebabkan kita bersendawa. Air soda atau air karbonasi yang memiliki gelembung-gelembung kecil karbon dioksida dan menempel pada dinding botol itu telah dicampur ke dalam air selama proses produksi.

Jadi, saat minum soda maka gelembung karbon dioksida akan berkumpul di dalam perut dan masuk ke sistem pencernaan. Ketika gas dalam tubuh sudah terlalu banyak, maka tubuh harus melepaskannya dengan cara bersendawa.

Perlu diketahui, bersendawa tidak hanya setelah minum soda saja. Makan atau minum dengan cepat, terlalu banyak makan minum, serta minum dengan menggunakan sedotan juga dapat memengaruhi sendawa.

Cara Mengurangi Sendawa

Cara paling efektif yang dapat dilakukan yaitu dengan hindari minuman bersoda, makan atau minum secara perlahan, dan hindari minum menggunakan sedotan. Selain itu, hindari juga makanan mengandung gas seperti asparagus, kembang kol, kacang-kacangan, bawang, dan es krim.

Reporter: Dhea Salsabila

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Survei Warga Jogja Hadapi Pilkada 2024: Politik Uang Banyak Ditolak Lebih Pilih Calon Bermisi Visi Jelas

Mata Indonesia, Yogyakarta - Muda Bicara ID kembali menyelenggarakan survei terkait Pilkada Kota Jogja 2024, kali ini dengan fokus pada politik uang dan faktor-faktor yang memengaruhi pilihan warga dalam memilih wali kota dan wakil wali kota.
- Advertisement -

Baca berita yang ini