Wajib Coba! Ini Aneka Kuliner Khas Jawa Tengah

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Indonesia memiliki beragama kuliner yang enak dan khas dari tiap daerah. Bagi para pecinta kuliner pastinya tahu betul makanan khas Indonesia terkenal akan rasanya yang kaya rempah-rempah.

Nah, kali ini ‘Try Eat’ Mata Milenial Indonesia Tv ingin mencicipi makanan khas Jawa Tengah. Hayo, kalau dengar daerah tersebut, makanan apasih yang langsung terlintas di pikiran Kamu?

Soto Kudus? Yups, bener banget! Kuliner ini adalah yang paling terkenal di antara yang lain.

Soto adalah salah satu makanan tradisional Indonesia yang bahan dasarnya berupa kuah kaldu, daging dan sayuran. Biasanya soto disajikan bersama nasi ataupun lontong. Soto pun memilki beragam jenis ada yang berkuah bening ada juga yang berkuah santan.

Untuk Soto Kudus, kuliner yang merupakan ciri khas Kota Kretek ini biasanya dihidangkan dalam mangkuk porselen berukuran kecil untuk satu porsinya. Banyak yang mengatakan bahwa soto Kudus hampir mirip dengan sajian soto Lamongan karena sama-sama menggunakan suwiran ayam.

Selain ayam suwir, soto Kudus dahulu juga menggunakan daging kerbau bukan daging sapi. Tidak dipilihnya sapi lantaran masyarakat Kudus ingin menghormati umat Hindu yang menganggap sapi sebagai hewan suci. Tetapi kini banyak soto Kudus memakai daging ayam karena kerbau sulit didapat dan mahal.

Selain Soto Kudus, makanan khas Jawa Tengah lainnya adalah Mangut Manyut, Kikil, Garang Asam, Urap, Getuk, dan Aneka Kue Basah. Penasaran dengan kenikmatan makanan-makan tersebut? Tonton video lengkapnya di bawah ini!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Webinar Inspiratif Universitas Alma Ata: Peluang dan Tantangan Karir di Dunia UI/UX di Era Digital

Mata Indonesia, Yogyakarta - Menghadapi era digital, Universitas Alma Ata berkomitmen mendorong mahasiswanya untuk membangun karir di dunia UI/UX dengan menggelar webinar bertajuk “Membangun Karir di Dunia Desain UI/UX: Peluang dan Tantangan di Era Digital” pada Sabtu (21/12/2024).
- Advertisement -

Baca berita yang ini