MATA INDONESIA, JAKARTA – Sebuah berlian berwarna hitam berasal dari luar angkasa. Namanya Enigma. Perkiraaanya berumur 2,6 Miliar hingga 3,8 Miliar tahun lalu. Pertama kali sekelompok penjelajah Portugal pada tahun 1841 menemukan berlian ini di Brasil.
Karena bentuknya seperti sebongkah batubara, maka para penjelajah itu menamainya Carbonado. Alasan bahwa berlian ini berasal dari luar angkasa, karena berbeda. Biasanya berlian akan ditemukan menyatu dengan batu kimberlit jauh di dalam permukaan tanah. Sedangkan Berlian Hitam ini berada di lapisan sedimen dekat dengan permukaan tanah.
Dugaan kuat Berlian Hitam ini tercipta karena benturan meteorit atau akibat ledakan supernova yang membentuk asteroid. Lalu menghujam Bumi pada kedalaman rendah.
Alasan lain yang memperkuat dugaan kalau Berlian Hitam itu berasal dari luar angkasa adalah letak penemuannya. Walaupun sangat jarang, bahkan sulit ada penemuan benda seperti ini, jenis berlian ini hanya ada di Brasil dan Republik Afrika Tengah.
Sotheby’s, sebuah balai lelang yang bermarkas di Inggris menjelaskan kalau kedua daerah tersebut sebenarnya terhubung dan membentuk sebuah benua super bernama Rodinia sejak miliaran tahun lalu. Saat itulah kedua daerah tersebut dihujam meteorit yang membuat penyebaran Berlian Hitam ini hanya ada di sana.
Pada tahun 2006, Enigma ini masuk ke buku Guinness World Record sebagai berlian potongan terbesar di dunia. Dengan bobot 555,55 karat, mengalahkan Berlian Great Star of Africa yang memiliki bobot 530,2 karat. Dan Berlian Golden Jubilee yang memiliki bobot 545,67 karat.
Setelah dua dekade tidak pernah muncul di khalayak umum, akhirnya Enigma muncul dalam pameran di Dubai 17 Januari 2022 lali. Pameran Berlian ini sengaja karena nantinya akan masuk ke balai lelang Sotheby’s pada 9 Februari 2022.
Nikita Binani, ahli perhiasan dari balai lelang Sotheby’s mengatakan kalau Enigma ini adalah berlian yang unik dan berharga. Ia juga mengatakan, kalau penjualan berlian ini merupakan kesempatan seumur hidup untuk mendapatkan salah satu keajaiban terlangka berumur miliaran tahun. Estimasi dari nilai penjualan Enigma akan mencapai USD 6 Juta atau setara dengan Rp. 86,3 Miliar.
Reporter: Desmonth Redemptus Flores So