Deretan Pesohor yang Punya Nazar Khusus Kalau Jokowi-Ma’ruf Menang di Pemilu 2019

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Sejumlah pesohor negeri, mulai dari selebriti hingga pejabat, membuat nazar khusus jika pasangan capres-cawapres 01, Joko Widodo-Ma’ruf Amin menang dalam Pilpres 2019. Siapa saja mereka dan apa saja nazarnya? Simak ulasannya.

Inul Daratista

Inul Daratista diketahui sebagai salah satu artis yang berada di barisan pendukung Jokowi. Bahkan demi menunjukkan totalitasnya sebagai pendukung Jokowi, Inul membuat nazar khusus jika Jokowi menang di Pemilu 2019 ini.

Diungkapkan Inul, sebagai bentuk syukur jika kemenangan Jokowi benar terwujud, ia akan menggelar pesta tumpeng besar-besaran. “Aku mau pesta tumpeng di mana-mana, di rumah, di tempat kerjaan. Ya di mana-mana bikin tumpengan lah kita selametan. Ya selamatan kecil-kecilan aja,” kata Inul Daratista, dikutip Kamis, 18 April 2019.

Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi

Bupati Purwakarta pun pernah mengucapkan nazarnya saat acara pengukuhan tim kampanye Jokowi-Ma’ruf Jawa Barat di Hotel Asrilia, Bandung pada Minggu, 14 Oktober 2018 silam. Kala itu, Dedi mengucap jika Jokowi-Ma’ruf menang ia akan merenovasi 1000 rumah janda tua.

“Sok saya mah, Jokowi-Ma’ruf menang, saya robohkan seribu rumah tidak layak huni milik janda tua. Tentu, kita bangun lagi. Ini bentuk keberpihakan kita kepada mereka yang membutuhkan,” katanya.

Farhat Abbas

Pengacara yang menjadi anggota TKN Jokowi-Ma’ruf, Farhat Abbas juga punya nazar khusus. Ia berjanji jika Jokowi-Ma’ruf kalah di Pilpres 2019, dirinya akan meninggalkan Indonesia.

“Kalau Jokowi dan Maruf kalah, gue enggak tinggal di Indonesia lagi. di Germany,” katanya.

Sebaliknya, jika Jokowi-Ma’ruf menang, Farhat mengatakan dirinya akan melepas masa lajang.

“Nazarnya nikah dong. Kan sekarang duda nggak nikah dulu. Fokus bantu Jokowi-Maruf Amin,” ujarnya.

Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo

Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo tak mau ketinggalan. Ia pun punya nazar khusus jika Jokowi-Ma’ruf menang telak di Solo. Ia bakal mencukur habis rambutnya.

“Ini buang sial sekaligus wujud syukur diberikan kemenangan di Solo, karena tugas saya dan Mas Her Suprabu hanya Solo,” katanya di kantor DPC PDIP Surakarta, Purwosari, Laweyan, dikutip Kamis, 18 April 2019.

Berita Terbaru

Pentingnya Merajut Persatuan Masyarakat Pasca Pilkada 2024

JAKARTA - Pasca Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, integrasi kehidupan sosial masyarakat menjadi salah satu hal yang sangat penting...
- Advertisement -

Baca berita yang ini