Cerita Ferguson Ditelepon Klopp Jam 3.30 Pagi

Baca Juga

MATA INDONESIA, MANCHESTER – Mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson mengaku ditelepon Juergen Klopp jam 03.30 pagi. Seraya bergurau, Ferguson memaafkan tindakan pelatih Liverpool itu.

Klopp berhasil membawa Liverpool juara Liga Premier Inggris untuk pertama kalinya sekaligus gelar pertama sejak 1990. The Reds sudah dipastikan juara ketika masih menyisakan tujuh pertandingan lagi.

Keberhasilan Liverpool diikuti dengan penghargaan pribadi yang diterima Klopp. Dia mendapatkan trofi pelatih terbaik Liga Inggris versi Asosiasi Manajer Inggris (LMA).

Trofi pelatih terbaik dinamakan Sir Alex Ferguson trophy. Ferguson mengucapkan selamat atas keberhasilan Klopp membawa Liverpool juara dan juga memenangkan trofi yang menggunakan nama dirinya.

“Juergen, fantastis. Saya pernah bicara soal Leeds United (yang promosi ke Liga Premier Inggris) setelah 16 tahun main di divisi Championship. Kemudian Liverpool, berhasil juara setelah 30 tahun tanpa gelar. Luar biasa,” ungkap Ferguson, dikutip dari Mirror, Selasa 28 Juli 2020.

“Benar-benar pantas. Level penampilan tim sangat luar biasa. Saya pikir penampilan mereka (Liverpool) sangat sangat luar biasa. Saya maafkan kamu karena membangunkan saya jam 3.30 pagi untuk memberitahu saya bahwa kamu berhasil memenangkan liga. Terima kasih. Tapi kamu memang pantas,” kata pelatih yang menukangi MU selama 26 tahun.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kecelakaan Bus di Ciater jadi Sorotan, Disdik Sleman Perketat Izin Study Tour Sekolah

Mata Indonesia, Sleman - Dinas Pendidikan (Disdik) Sleman menetapkan aturan ketat bagi sekolah yang ingin melaksanakan kegiatan seperti study tour atau outing class. Setiap sekolah wajib mengajukan izin kepada Disdik Sleman sebelum melakukan kegiatan tersebut.
- Advertisement -

Baca berita yang ini