Amigos Disterilisasi, Masyarakat: Terima Kasih Pemerintah!

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Pemerintah Indonesia terus berupaya mengantisipasi terhadap penyebaran virus corona atau COVID-19. Mulai dari sterilisasi lokasi suspect pertama corona Indonesia, area publik dan pembagian masker.

Langkah cepat pemerintah itu pun diapresiasi pihak Amigos Cafe, yang merupakan tempat lokasi suspect pertama virus tersebut. “Terima kasih atas bantuan pemerintah, Amigos telah disterilisasi,” kata security cafe, Edy di Jakarta, Minggu 8 Maret 2020.

Dengan sterilisasi ini, lanjut Edy, membuat jajarannya maupun masyarakat tak resah akan isu-isu negatif terkait virus corona. “Semoga bisa membuat masyarakat tidak takut juga untuk berkunjung ke kafe ini. Terima kasih pemerintah,” ujarnya.

Diketahui, pemerintah melakukan sterilisasi setiap sudut kafe yang berlokasi di Kemang, Jakarta Selatan tersebut. Bahkan setiap pengunjung ataupun karyawan ikut disterilisasi sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona.

Sebelumnya, penularan virus Corona diduga terjadi saat wanita itu menghadiri acara dansa pada 14 Februari 2020 di Amigos Kemang. Saat berdansa, dia diduga berpasangan dengan warga negara Jepang yang kini tinggal di Malaysia. WNA itu ternyata diketahui positif COVID-19. Pada 15 Februari 2020, keduanya kembali bertemu di Paloma, Menteng juga untuk berdansa. Ibu dari wanita itu yang berusia 64 tahun pun positif corona.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tiga Sapi Suspek PMK di Sentolo, Pemkab Kulon Progo Lakukan Penyuntikan Antibiotik dan Disinfeksi

Mata Indonesia, Kulon Progo - Dugaan Peyakit Mulut dan Kaki (PMK) terjadi di Kalurahan Demangrejo, Kapanewon Sentolo, Kabupaten Kulon Progo. Sebanyak tiga sapi diketahui suspek yang mengarah ke penyakit mematikan itu.
- Advertisement -

Baca berita yang ini