Anies Resmikan Skatepark Senilai Rp14,3 Miliar, Bakal Kebanjiran Ngga?

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bakal meresmikan taman bermain skateboard atau skatepark berstandar internasional di kawasan Pasar Rebo, Jakarta Timur. Nah, yang jadi pertanyaan apakah taman tersebut bakal kebanjiran atau tidak?

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho mengatakan rencannya minggu depan skatepark itu bakal diresmikan.

Hari mengakui bahwa skatepark tersebut berasal dari APBD DKI Jakarta senilai Rp14,3 miliar. Dana tersebut dipakai untuk pembangunan dan revitalisasi kawasan area bermain skateboard di Pasar Rebo.

Dia memastikan ada banyak fasilitas di lokasi tersebut sehingga Hari memastikan skatepark itu berskala internasional. Hari mengatakan dalam skatepark tersebut terdapat enam zona yang disiapkan.

Dari data Dinas Bina Marga DKI Jakarta luas kawasan Skate Park tersebut sebesar 13.991 meter persegi yang dapat digunakan pengguna skateboard dan BMX.

Anggaran itu juga sudah termasuk untuk pemeliharaan dan trotoar Pasar Rebo. Adapun zona yang disiapkan ialah zona A untuk tempat terbuka, tempat duduk, teater terbuka ekspresi seni budaya dan taman terbuka.

Zona B ada taman shelter Jakarta dan Taman Terbuka Hijau, zona C ada taman terbuka dan transit kendaraan umum, zona D ruang hijau taman kota, zona E terletak di bawah flyover yakni zona taman kering, taman bermain anak-anak, UMKM dan taman ekspresi seni budaya.

Selanjutnya Zona F terdiri dari skatepark, taman kering, taman serbaguna, ruang relaksasi lansia. Dengan fasilitas ini diharapkan masyarakat memiliki ruang interaksi yang lebih memadai di Jakarta.

“Pemprov DKI ingin memastikan kenyamanan dan fasilitas publik dan memanfaatkan lahan kosong untuk masyarakat bisa bersosialisasi,” ujarnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Usai Prabowo-Gibran Ditetapkan Presiden-Wakil Presiden, PKS DIY dan PDIP Pilih Fokus Menangkan Pilkada

Mata Indonesia, Yogyakarta - Penetapan Presiden-Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka oleh KPU RI sudah dilakukan sejak 24 April 2024 kemarin. Sejumlah partai oposisi pun termasuk paslon kubu 01, Anies-Muhaimin dan 03, Ganjar-Mahfud sempat melayangkan gugatan sengketa Pemilu 2024, yang dianggap penuh kecurangan.
- Advertisement -

Baca berita yang ini