Seru! Modal Teriak Kencang Bisa Dapat Es Krim Gratis, Mau Coba?

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Sebuah video yang merekam seseorang yang berteriak kencang demi mendapatkan es krim gratis viral di media sosial TikTok.

Dari keterangan, tantangan tersebut merupakan program promosi McDonald’s untuk menu terbarunya.

Sebagai bentuk promosi menu baru, gerai McDonald’s di Funan Mall, Singapura, melakukan I Scream for McDonald’d Ice Cream Challenge dalam rangka promosi es krim cokelat kolaborasi McD dan Hershey’s.

Video yang diunggah oleh akun @yukianggia pun memperlihatkan kerumunan orang berteriak di depan sebuah mesin.

“Scream challenge demi es krim Mcd gratis, mau?” tulis pengunggah video.

Jika teriakan keras tertangkap oleh mesin, makan seorang pegawai McDonald’s akan memberikan vocer yang bisa ditukar dengan es krim gratis.

Unggahan video tersebut pun berhasil menarik perhatian netizen Indonesia. Tidak sedikit netizen yang meninggalkan komentar-komentar lucu menanggapi challenge tersebut.

@yukianggia

jadi, kalian mending teriak apa beli aja? ?

♬ Aesthetic – Tollan Kim

“Berguna nih buat meluapkan emosi,” tulis netizen.

“Cocok buat orang yang lagi banyak masalah, udah teriak teriak dapet es krim,” tambah netizen.

“Tapi seru sihhh bisa triak tmpt umum tanpa di mrh orng lain pas bngt buat yang lgi galau pngen triak,” sahut netizen.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Angin Segar Pengabulan Gugatan Presidential Threshold, Pengamat Ingatkan KPU segera Buat Aturan Turunan

Mata Indonesia, Yogyakarta - Keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang mengabulkan gugatan empat mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta terkait presidential threshold mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak.
- Advertisement -

Baca berita yang ini