MATA INDONESIA, SLEMAN – Timnas Indonesia U-16 akan menghadapi Vietnam di laga pamungkas penyisihan Grup A Piala AFF U-16. Pelatih Bima Sakti mengaku sudah mengantongi kekuatan dan kelemahan lawan.
Indonesia akan menantang Vietnam, Sabtu 6 Agustus 2022 di Stadion Maguwoharjo. Kedua tim sama-sama mengemas enam poin dari dua pertandingan. Garuda Asia mencatatkan 11 gol tanpa kebobolan, sementara Vietnam 10 gol dan satu kebobolan.
Hasil imbang sebenarnya sudah cukup bagi Indonesia untuk lolos. Tapi, Bima tak ingin ambil risiko. Sebab, hanya satu tim yang lolos dari grup.
Sebagai persiapan melakukan laga terakhir, Bima Sakti mengatakan timnya melakukan latihan pagi hari, dengan menu-menu guna mengantisipasi permainan cepat Vietnam.
“Hari ini kami latihan small sided game dan simulasi bagaimana taktik kita dalam menghadapi perlawanan Vietnam nanti,” ujarnya.
Bima juga mengungkapkan sudah melihat bagaimana calon lawannya itu bermain.
“Kami ada videonya, mereka punya organisasi permainan yang bagus dan rapi. Jadi tadi kami latihan bagaimana cara membongkar pertahanan serta antisipasi serangan mereka,” katanya.