Giliran Riders Manggung Ayu Ting Ting yang Terbongkar, Uang Makan Jadi Sorotan

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Riders atau permintaan para musisi sebelum manggung kini jadi perbincangan hangat. Usai Rian D’Masiv, kini giliran riders milik pedangdut, Ayu Ting Ting yang tersebar di sosial media.

Hal itu diunggah akun Instagram, @insta.nyinyir. Dalam postingan itu, nampak deretan permintaan pelantun ‘Sambalado’ itu untuk sekali manggung.

Di mulai dari transportasi yang diminta Ayu. Tak tanggung-tanggung, ibu satu anak ini meminta dijemput dengan mobil mewah Toyota Alphard, dan tiga mobil lainnya untuk rombongan.

Tak cuma itu, Ayu juga minta perjalanannya ke tempat acara dikawal ketat. Dan salah satu yang juga jadi sorotan ialah uang makan Ayu dan tim-nya.

Ia meminta uang sebesar 200 dan 250 ribu Rupiah untuk sekali makan dirinya dan anggota band pengiring. Ia juga meminta berbagai macam brand camilan dan donat ternama.

Alhasil, riders milik Ayu Ting Ting itu menuai beragam komentar warganet. Ada yang menagnggap hal tersebut wajar. Namun tak sedikit yang mengatakan permintaan pedangdut itu terlalu ribet.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Curah Hujan Tinggi Sebabkan Banjir dan Longsor di Jogja, BPBD Perpanjang Status Siaga Darurat

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY resmi memperpanjang status siaga darurat bencana hidrometeorologi hingga 8 April 2025. Keputusan ini...
- Advertisement -

Baca berita yang ini