Kurva Pandemi Terus Landai, Tanda Covid-19 di Indonesia Terkendali dengan Baik

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kasus Covid-19 di Indonesia terus terkendali dengan kurva yang melandai baik dari sisi kasus harian, angka kematian maupun kasus aktif, terjaga dalam satu bulan terakhir.

Pada 24 Desember 2021, Satgas Penanganan Covid-19 mencatat 204 kasus harian. Angka itu menunjukkan kurva yang tetap melandai dalam satu bulan terakhir, sebab sejak 24 November 2021 kasus harian Indonesia berkisar di angka 200 -an. Angka pada 24 Desember ini adalah 204 kasus.

Begitu juga dengan angka kematian harian pada periode yang sama rata-rata di bawah 10 kasus. Pada jumat ini, hanya ada lima kematian akibat Covid-19.

Sementara kasus aktif atau jumlah pasien Covid-19 yang mendapat perawatan atau isolasi dalam seminggu terakhir rata-rata di bawah 5.000 kasus.

Sementara jumlah akumulasi kasus harian sejak Maret 2020 hingga saat ini belum beranjak dari 4,2 juta kasus.

Dengan penambahan kasus harian yang terus rendah posisi Indonesia dalam tabel worldometer.info dalam waktu dekat bisa digeser Polandia.

Saat ini, Indonesia ada di posisi 14 negara terbanyak kasus covid-19 -nya. Sedangkan Polandia di posisi 15.

Namun dengan penambahan kasus harian yang di angka 200, membuat Indonesia akan bertukar tempat dengan Polandia.

Angka kasus harian Covid-19 di Polandia lebih dari 18 ribu kasus. Jumlah seluruh kasus Covid-19 di negara itu kini 4 juta kasus.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Penanganan Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Lambat, Arpi Kembali Gelar Aksi

Mata Indonesia, Sleman - Aliansi Rakyat Peduli Indonesia (ARPI) kembali menggelar aksi unjuk rasa di halaman Kejaksaan Negeri (Kejari) Sleman. Massa mendesak Kejari Sleman untuk segera menetapkan tersangka dalam kasus dugaan korupsi dana hibah pariwisata tahun 2020.
- Advertisement -

Baca berita yang ini