Covid-19 di Jerman Melonjak, Bayern vs Barcelona Tanpa Penonton

Baca Juga

MATA INDONESIA, MUENCHEN – Gegara kasus Covid-19 di Jerman melonjak, pemerintah Bavaria melarang penonton hadir di pertandingan Bayern Muenchen melawan Barcelona di Liga Champions.

Bayern akan menjamu Barcelona di matchday pamungkas fase grup Liga Champions, Rabu 8 Desember 2021 dini hari WIB di Allianz Arena.

Gubernur Bavaria, Markus Soder mengatakan, negara bagiannya akan melarang fans datang ke stadion saat Bayern menghadapi Barcelona meskipun jika tidak ada kesepakatan untuk melakukannya secara nasional.

Pembicaraan secara nasional terkait melonjaknya kasus Covid-19 sedang dibicarakan antara negara bagian Jerman, Kanselir Angela Merkel dan penggantinya, Olaf Scholz.

“Tidak masuk akal untuk mengizinkan penonton datang ke stadion. Jika itu tidak berhasil di tingkat nasional, kami akan melakukannya untuk Bavaria saja,” ujarnya, dikutip dari Marca, Rabu 1 Desember 2021.

Tidak hanya pertandingan Bayern Muenchen yang tidak boleh dihadiri penonton, tapi juga seluruh klub yang berada di wilayah Bavaria, yakni Augusburg dan Greuther Furth.

Pada Oktober lalu, penonton diizinkan datang ke stadion dengan kapasitas penuh di Allianz Arena sebanyak 75 ribu. Dengan melonjaknya kasus Covid-19 di Jerman, pekan lalu penonton dipangkas 25 persen.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Resmi Jadi Kader NasDem, Sutrisna Wibawa bakal Bersaing Ketat dengan Bupati Gunungkidul

Mata Indonesia, Yogyakarta - Mantan Rektor Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sutrisna Wibawa, telah resmi bergabung sebagai kader Partai Nasional Demokrat (NasDem). Hal ini jelas memperkuat dinamika politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gunungkidul 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini