Presiden Jokowi Apresiasi Kontribusi dan Konsistensi Muhammadiyah Atasi Pandemi Covid-19

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Presiden Jokowi mengapresiasi kontribusi dan konsistensi Muhammadiyah dalam penanganan Pandemi Covid-19.

“Sejak awal pandemi, Muhammadiyah bergerak cepat, mengerahkan seluruh potensi amal usahanya secara terorganisir. Melakukan kerja-kerja kemanusiaan dengan tulus dan ikhlas,” ujar Presiden saat memberi sambutan pada Milad ke-109 Muhammadiyah, Kamis 18 November 2021.

Menurut Presiden, Muhammadiyah telah menunjukkan contoh kesalehan sosial dengan mengoptimalkan lebih dari 117 rumah sakit dan 63 perguruan tingginya untuk membantu masyarakat yang terpapar Covid-19.

Kontribusi Muhammadiyah itu mulai dari mencerahkan umat, hingga melakukan ikhtiar medis hingga mendisiplinkan masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan.

Presiden juga bersyukur kerja sama dari seluruh komponen bangsa akhirnya laju penularan Covid-19 bisa ditekan sekarang.

Indonesia bahkan banyak mendapat apresiasi internasional karena keberhasilannya menekan penularan Covid-19 dan menjaganya tetap landai seperti sekarang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Aksi DC Hentikan Mobil, Ternyata Ada BPKB Ganda

Kasat Reskrim Polresta Yogyakarta AKP MP Probo Satrio menyampaikan bahwa, ada 6 orang debt collector berasal dari PT LMA mendapat kuasa dari perusahaan leasing yang berkantor di Denpasar Bali tersebut mengepung dan menghentikan sebuah mobil yang melaju di Jalan H.O.S. Cokroaminoto, Kota Yogyakarta.
- Advertisement -

Baca berita yang ini