Tim Bermasalah, Acong Latif Gak Mau Bela Galih Ginanjar Lagi

Baca Juga

MATAINDONESIA, JAKARTA – Tim hukum Galih Ginanjar bermasalah, salah seorang anggotanya, Acong Latief mengundurkan diri.

Menurut Acong ada perbedaan pendapat dan strategi pembelaan terhadap Galih. Dia khawatir dirinya ikut disalahkan nanti.

Surat pengunduran diri Acong sudah disampaikan kepada Galih Ginanjar selaku mantan kliennya, Kamis 11 Juli 2019 malam.

Sebelumnya Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono membenarkan Galih, Rey Utama dan Pablo Banua sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Galih dinilai telah menghina mantan istrinya, Fairuz A Rafiq melalui sebuah rekaman video.

Dalam video itu, Rey Utami menjadi pembawa acara dan melontarkan sejumlah pertanyaan kepada Galih. Salah satunya mengungkit kehidupan masa lalu Galih bersama Fairuz.

Dalam kasus ini, istri Galih, Barbie Kumalasari juga telah menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya.

Argo juga menyebut ketiganya ditahan oleh penyidik untuk masa 30 hari mendatang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini