Piala Sudirman: Indonesia Turunkan Tim Terbaik Laga Hidup-Mati Lawan Denmark

Baca Juga

MATA INDONESIA, VANTAA – Tim bulutangkis Indonesia akan menurunkan susunan terbaik saat menghadapi laga hidup-mati menjadi juara grup lawan Denmark di Piala Sudirman.

Indonesia akan menghadapi Denmark, Rabu 29 September 2021 pukul 14.00 WIB di Energie Arena, Vantaa, Finlandia. Indonesia dan Denmark sudah dipastikan lolos, tapi masih harus memperebutkan posisi juara grup.

Indonesia dan Denmark sama-sama memetik dua kemenangan. Anthony Sinisuka Ginting dkk. menang 5-0 atas Rusia (NBFR) dan 3-2 atas Kanada. Sementara Denmark mengalahkan Kanada 5-0 dan 4-1 lawan NBFR.

Untuk menjadi juara grup, Indonesia harus bisa meraih kemenangan atas Denmark di laga terakhir. Tim Garuda akan menurunkan komposisi pemain terbaik.

“Kami akan menurunkan pemain inti. Indonesia akan tampil dengan kekuatan terbaik dan yang paling siap main,” kata Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky.

Susunan pemain akhirnya resmi diumumkan. Ada dua perubahan jika dibandingkan dengan tim yang diturunkan lawan Rusia di laga perdana. Putri Kusumwa Wardani diberikan kepercayaan menggantikan Gregoria Mariska. Sedangkan posisi Siti Fadia Silva Ramadanti/Ribka Sugiatro digantikan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Selebihnya, susunan pemainnya sama. Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting, ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pilkada Usai, Saatnya Fokus pada Pembangunan Daerah

Jakarta - Setelah berakhirnya proses Pilkada Serentak 2024, masyarakat diminta untuk fokus pada persatuan demi keberlanjutan pembangunan daerah. Penjabat (Pj)...
- Advertisement -

Baca berita yang ini