Fokus Tangani Dunia Pendidikan, Jokowi Janjikan Perubahan Besar

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Dunia pendidikan Tanah Air akan jadi perhatian utama Presiden Joko Widodo dalam masa kepemimpinannya yang berlanjut 5 tahun ke depan.

Sang presiden pun menjanjikan perubahan besar dalam dunia pendidikan melalui sistem aplikasi yang menjangkau seluruh lapisan dengan dukungan anggaran pendidikan sebesar 20 persen.

“Ya nanti akan ada perubahan besar. Dengan angka 20 persen itu kita bisa meraih kualitas SDM yang lebih baik,” ujar Jokowi di Jakarta, Rabu 12 Juni 2019.

Jokowi mengaku bahwa selama ini, penempatan anggaran lebih banyak tidak memberikan keluaran atau output pendidikan yang konkret. Mengatasi soalan itu, ia pun sudah menyiapkan sebuah sistem yang mendukung perubahan lebih baik lagi.

Peran penting kementerian yang menyangkut pendidikan seperti Kemendikbud, Kemendikti dan Kemenag pun akan dioptimalkan oleh Jokowi. Ia yakin pekerjaan ini akan selesai dan menghasilkan output yang jelas.

Sebagai contoh, kata Jokowi, kualitas guru yang betul-betul meningkat dengan tolak ukur dan standar kompetensi melalui sertifikasi.

“Kan sudah sertifikasi, ya apa hasil dari sertifikasi konkretnya karena saya senang yang konkret yang nyata, juga yang berkaitan misalnya dengan pendidikan vokasi, harus ada perubahan betul harus ada perubahan guru yang punya kemampuan melatih,” ujar Jokowi.

Menurutnya, jumlah guru yang menguasai vokasi harus berjumlah 80 persen sementara 20 persen sisanya baru guru normatif. Sebab di situlah kata dia, skill untuk keterampilan diujikan.

Berita Terbaru

Strategi Pemerintah Negoisasi Tarif Trump Buka Peluang Transformasi Ekonomi Nasional

Oleh : Aldia Putra )* Pemerintah Indonesia melangkah tegas dalam merespons kebijakan tarif dagang yang diberlakukan Amerika Serikat (AS) awal...
- Advertisement -

Baca berita yang ini