Mesra dalam Akting, Hyun Bin dan Son Ye Jin Memilih Berpacaran!

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA– 1 Januari 2021, Hyun Bin dan Son Ye Jin menghebohkan publik. Media Dispatch yang berasal dari Korea Selatan mengungkapkan Hyun Bin dan Son Ye Jin resmi menjadi sepasang kekasih.

Pemain serial Crash Landing On You ini, memang memiliki chemistry yang menarik perhatian penonton. Pertama kali rumor mereka berpacaran ini muncul pada tahun 2018, setelah pemutaran perdana film mereka yang berjudul ‘Negotiation’. Tetapi laporan kencan tersebut dibantah dengan cepat oleh kedua pihak.

Setelah itu, Januari 2019 lalu mereka terlihat bersama di Han Mart, Los Angeles, Amerika Serikat. Mereka tertangkap kamera saat keduanya sedang berbelanja. Lalu, rumor mereka berpacaran pun muncul lagi. Melansir dari allkpop, ”Setelah menyelesaikan promosi untuk film mereka, Hyun Bin dan Son Ye Jin sama-sama pergi berlibur ke Los Angeles. Mereka pergi secara terpisah, kemudian mengetahui bahwa mereka berdua berada di LA pada waktu yang sama dan memutuskan untuk bertemu.”

Tahun 2020, muncul kembali rumor mereka berkencan hingga kemungkinan menikah. Di awal tahun 2021, Hyun Bin dan Son Ye Jin menjadi pasangan pertama. Dikabarkan mereka telah menjalin hubungan selama 8 bulan. Cinta mereka ini tak hanya di drama saja, tetapi menjadi kenyataan. Faktanya, Hyun Bin dan Son Ye Jin pernah hang out bersama dengan para pemain Crash Landing On You lainnya. Mereka merasa komunikasi antar keduanya lebih baik jika secara pribadi.

Keduanya tertangkap kamera, pada saat berolahraga bersama di suatu pusat golf. Hyun Bin dan Son Ye Jin bermain golf di provinsi Gangwon-do. Artis asal Korea Selatan dilaporkan memiliki kesamaan yakni suka golf. Pemain CLOY ini, dikabarkan suka berolahraga bersama jika memiliki waktu luang. Mereka terpisahkan dan tak saling bertemu. Karena Son Ye Jin menyiapkan film Hollywood yang berjudul ‘Cross’ sedangkan Hyun Bin pergi ke Yordania untuk syuting ‘The Point Men’.

Melansir dari sedaily.com, “Agensi Hyun Bin, VAST Entertainment, secara resmi mengumumkan kepada Seoul Economic Star, Hyun Bin dan Son Ye Jin menjalin hubungan melalui pekerjaan dan setelah drama berakhir, mereka berkembang menjadi kekasih yang memiliki perasaan yang baik satu sama lain.” Salah satu kerabat terdekat mereka juga membocorkan, jika Hyun Bin dan Son Ye Jin saling merindukan satu sama lain setelah syuting Crash Landing On You usai.

Dituliskan oleh Koreaboo, “Sejujurnya, selama pembuatan film Crash Landing On You, mereka sangat menyukai perannya. Saya tak tahu perasaan mereka, saya tidak tahu apakah itu akting atau cinta sejati. Serta tak mudah bagi Son Ye Jin untuk mengubah hubungannya dengan Hyun Bin. Tetapi, semakin mereka sibuk, menjadi semakin penuh kasih sayang.” Serta Dispatch juga memublikasikan foto Son Ye Jin masuk ke dalam mobil Hyun Bin.

Reporter: Azizah Putri Octavina

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kemenkomdigi Lantik Pejabat Baru, Momentum Penting Perkuat Keamanan Ruang Digital dari Judi Online

Jakarta – Anggota Komisi I DPR RI, Okta Kumala Dewi berharap pelantikan pejabat baru di Kementerian Komunikasi dan Digital...
- Advertisement -

Baca berita yang ini