Out of The Box, Menteri Sandi Akan Gunakan Donor Darah Bangkitkan Pariwisata

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Segala hal dilakukan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno untuk membangkitkan pariwisata di tanah air salah satunya merencanakan membangun wisata kemanusiaan memanfaatkan aksi donor darah. Ide itu muncul saat dia ingin menyumbangkan plasma konvalesen di Kantor PMI DKI Jakarta.

Konsep itu adalah membuat kegiatan donor darah sebagai daya tarik wisata di Indonesia atau dibuat dalam satu paket.

“Bekerja sama dengan PMI, kegiatan donor darah nantinya bisa diaktivasi di berbagai destinasi Tanah Air,” ujar Sandiaga saat bertandang ke kantor PMI DKI Jakarta, Jumat 1 Januari 2021 pagi.

Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta Rustam Effendy menyatakan kesiapannya mendukung program tersebut.

Menurut Sandiaga Uno, wisata kesehatan sangat bisa dikembangkan selama pandemi Covid19 sekarang.

Ide menjadikan aksi donor darah sebagai daya tarik wisata muncul saat Sandiaga mendatangi kantor PMI DKI Jakarta untuk mendonorkan plasma konvalesen yang dibutuhkan pasien Covid19.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini