Guyonan De Gea ke Pogba: Gol Bunuh Diri yang Indah

Baca Juga

MATA INDONESIA, BRIGHTON – Paul Pogba mencetak gol indah melalui tendangan bebas saat Manchester United menghadapi Brighton. David De Gea memuji sekaligus menyindir gol Pogba.

MU mengalahkan Brighton 3-0 pada babak 16 besar Piala Liga Inggris, Kamis 1 Oktober 2020 di Amex Stadium. Tiga gol kemenangan Setan Merah dicetak Scott McTominay, Juan Mata, dan Pogba.

Pelatih Ole Gunnar Solskjae melakukan rotasi pemain dengan mengistirahatkan pemain inti, seperti Harry Maguire, Luke Shaw, Aaron Wan-Bissaka, Pogba, Bruno Fernandes, Anthony Martial, Marcus Greenwood, Marcus Rashford, dan De Gea.

Di babak kedua, Solskjaer memasukkan Pogba dan Rashford bersamaan menggantikan Daniel James dan Odion Ighalo. Pogba berhasil mencetak gol ketiga MU di menit ke-80.

Pogba melepaskan tendangan bebas dari jarak cukup jauh. Bola tampak melewati deretan pemain Brighton dan meluncur ke pojok kiri gawang. Kiper Brighton, Jason Steele mati langkah.

Jika dilihat dari tayang ulang, bola hasil sepakan Pogba sebenarnya melenceng. Bola mengenai salah satu pemain Brighton dan masuk ke gawang. Gol tersebut tetap dihitung sebagai milik Pogba.

View this post on Instagram

Only one way to go… ?? forward!

A post shared by Paul Labile Pogba (@paulpogba) on

Di akun Instagram pribadinya, Pogba mengunggah foto proses gol yang dicetaknya ke gawang Brighton disertai caption: “Hanya ada satu jalan bola itu menuju… Ke depan”

De Gea turut mengomentari unggahan Pogba tersebut. “Gol bunuh diri yang indah” yang disertai dengan emoji tertawa.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Dekan Adab UINSA dicopot, SEMA PTKIN angkat bicara

Mata Indonesia, Surabaya – Senat Mahasiswa (SEMA) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) se-Indonesia turut merespon terkait dengan pencopotan Dekan Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Ampel Surabaya yang dinilai sepihak dan tanpa proses yang jelas. Pencopotan yang dilakukan oleh Rektor UIN Surabaya, Prof Akhmad Muzakki, memicu reaksi keras dari berbagai pihak, termasuk mahasiswa dan civitas akademika UIN Surabaya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini