Mau Koleksi Pecahan Rp 75 ribu? Cepat Datangi Kantor BI Besok Pagi

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Masih mau mengoleksi uang pecahan Rp 75 ribu? Mulai besok 25 Agustus 2020 pukul 07.00 WIB pagi Bank Indonesia (BI) membuka penukaran dengan uang biasa. Pemesanannya bisa dilakukan secara kolektif dengan masing-masing kelompok minimal terdiri dari 18 orang.

Hal itu diungkapkan Kepala Departemen Pengelolaan BI Marlison Hakim melalui teleconference, Senin 24 Agustus 2020.

Pemesanan kolektif itu bisa dilakukan pekerja di kementerian dan lembaga, instansi, serta korporasi, asosiasi maupun perkumpulan.

Bank Indonesia (BI), menurut Marlison Hakim, berkomitmen melakukan percepatan dan perluasan pengedaran uang baru pecahan Rp 75.000.

Kedua, mereka yang boleh memesan uang itu juga pegawai BUMN, perusahaan swasta, asosiasi seperti dokter, persatuan alumni maupun perkumpulan masyarakat.

Menurut Hakim, masyarakat satu kelompok bisa terdiri sebanyak-banyaknya anggota. Dia menegaskan semakin banyak orang memiliki uang tersebut akan semakin bagus.

Meski yang memesan ratusan atau ribuan orang, namun hanya satu orang saja yang bisa menukarkan uang itu.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Wujudkan Data Statistik Berkualitas untuk Pembangunan, Pemkab Sleman Susun Roadmap Pembangunan Statistik Sektoral Tahun 2025-2045

Mata Indonesia, Sleman – Penyelenggaraan statistik sektoral di Kabupaten Sleman perlu diperkuat guna menghasilkan data statistik sektoral yang akurat, mutakhir, terintegrasi, akuntabel, mudah diakses dan berkelanjutan, sehingga perencanaan pembangunan dapat dilakukan secara lebih tepat, terukur, dan tepat sasaran. Dengan demikian, kebijakan dan strategi penyelenggaraan statistik sektoral secara terinci akan dapat mewujudkan hal tersebut.
- Advertisement -

Baca berita yang ini