Batal ke Lazio, David Silva Pilih Pulang Kampung

Baca Juga

MATA INDONESIA, SAN SEBASTIAN – David Silva batal bergabung dengan Lazio. Dia memilih pulang kampung ke Spanyol dengan memperkuat Real Sociedad.

Lazio sangat yakin bisa mendatangkan Silva ke Stadion Olimpico. Mereka sudah menawarkan kontrak berdurasi tiga tahun senilai 10 juta Euro per tahun.

Tapi, Silva malah memilih bergabung dengan Real Sociedad, yang musim lalu finis di peringkat enam LaLiga. Padahal Sociedad hanya menawarkan kontrak berdurasu dua tahun.

Sociedad mendatangkan Silva secara gratis setelah kontraknya dengan Manchester City habis musim ini. 10 tahun memperkuat The Citizens. pemain berusia 34 tahun memenangkan 11 trofi.

Silva memainkan laga terakhirnya bersama City di perempatfinal Liga Champions ketika dikalahkan Lyon dengan skor 1-3.

Selama 10 tahun berseragam City, Silva mencatatkan 436 penampilan dan mencetak 77 gol di semua kompetisi. LaLiga jelas bukan kompetisi asing bagi Silva, karena dia merupakan jebolan akademi Valenvia dan berhasil menembus tim senior sebelum direkrut City pada 2010.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Stabilitas Nasional Pasca Pilkada Merupakan Tanggung Jawab Bersama

JAKARTA - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 yang baru saja berlangsung di berbagai wilayah di Indonesia, telah menunjukkan kemajuan...
- Advertisement -

Baca berita yang ini