MATA INDONESIA, JAKARTA – Wali Kota Solo sekaligus Ketua DPC PDIP Solo FX Rudyatmo yakin pasangan Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa akan meraup suara hingga 90 persen di Pilkada Serentak Desember 2020 mendatang.
“PDIP 62 persen, ditambah PAN, Golkar, Gerindra, ya tinggal total. Yo wis 90 persen,” kata Rudy, Jumat 14 Agustus 2020.
Rudy mengatakan, hitungan tersebut berdasarkan perolehan suara masing-masing partai. Pada Pileg lalu, dari 45 kursi, PDIP memperoleh 30 kursi, sedangkan Gerindra, PAN dan Golkar masing-masing 3 kursi.
Untuk mencapai target tersebut, menurut Rudy, seluruh mesin masing-masing partai harus dihidupkan.
Seperti diketahui, sejumlah partai telah resmi menyerahkan rekomendasi Pilkada Solo untuk pasangan Gibran-Teguh.
Partai Gerindra, Golkar dan PAN yang mempunyai masing-masing 3 kursi di parlemen sudah resmi memberikan rekomendasi kepada putra sulung Presiden Joko Widodo.
Demikian juga PSI yang hanya mempunyai 1 kursi, serta PKB dan PPP yang tidak mempunyai kursi pun telah menyampaikan dukungannya.